Persija Paling Tajam di Tandang, Macan Kemayoran Tak Terbendung!
BeritaNasional.com - Persija Jakarta kembali konsisten di jalur kemenangan kompetisi BRI Super League 2025/26. Pada pekan ke-10, Macan Kemayoran menang tipis 1-0 atas Madura United di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (24/10/2025).
Ini adalah kemenangan kedua beruntun Rizky Ridho dan kawan-kawan di kandang lawan. Sebelumnya, Persija juga memetik poin penuh di kandang Persebaya Surabaya, Stadion Gelora Bung Tomo. Lewat kemenangan 3-1.
Mengutip dari laman ileague.id, catatan ini membuat Persija menjadi tim paling produktif mencetak poin saat laga away. Poin demi poin lainnya yang berhasil dibawa pulang adalah dari kandang Dewa United Banten FC dan Persis Solo.
Persija hanya gagal mengemas sebiji poin pun dari kandang Borneo FC Samarinda dan PSM Makassar.
Kemenangan Persija di kandang Madura United FC tidak hanya berarti tambahan 3 poin. Hasil itu sekaligus menempatkan mereka di posisi dua klasemen sementara dengan jumlah poin 17. 
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 20 jam yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
EKBIS | 22 jam yang lalu
EKBIS | 1 jam yang lalu







