HP 5G Murah Terbaik 2025 Mulai Rp1 Jutaan: Kencang, Awet, dan Fitur Premium!

Oleh: Tim Redaksi
Selasa, 04 November 2025 | 14:00 WIB
Samsung A15 5G. (Foto/samsung.com)
Samsung A15 5G. (Foto/samsung.com)

BeritaNasional.com - Tahun 2025 menjadi era di mana teknologi 5G semakin merata di berbagai lini smartphone. Kini, kamu tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk mendapatkan ponsel dengan konektivitas super cepat tersebut.

Banyak produsen ternama seperti Samsung, Redmi, vivo, dan realme merilis HP 5G murah terbaik 2025 yang dibanderol mulai harga Rp1 jutaan hingga Rp4 jutaan.

Selain cepat, ponsel-ponsel ini juga menawarkan fitur unggulan seperti kamera beresolusi tinggi, performa gaming lancar, hingga baterai jumbo yang tahan seharian.

Berikut rekomendasi beberapa HP 5G murah terbaik di 2025 yang bisa jadi pilihan ideal untuk kamu yang ingin tampil kekinian tanpa menguras kantong.

1. Samsung Galaxy A15 5G — Performa Tangguh dan Desain Stylish

Harga di Pasaran:

Shopee: Rp 2.173.000

Tokopedia: Rp 2.700.000

Blibli: Rp 2.999.000

(Harga dapat berubah sewaktu-waktu)

Bagi pencinta smartphone Samsung, Galaxy A15 5G hadir sebagai pilihan menarik dengan dukungan prosesor MediaTek Dimensity 6100+. Chipset ini menjamin performa cepat untuk multitasking, gaming ringan, hingga streaming video 4K. Smartphone ini juga memiliki RAM 8 GB yang dapat diperluas menggunakan fitur RAM Plus hingga 8 GB tambahan, serta memori internal 256 GB yang bisa diperbesar hingga 1 TB melalui kartu microSD.

Dari sisi kamera, Galaxy A15 5G menawarkan tiga kamera belakang dengan resolusi 50 MP (utama), 5 MP (ultrawide), dan 2 MP (depth), serta kamera selfie 13 MP yang menghasilkan foto tajam di berbagai kondisi cahaya. Untuk menunjang aktivitas sehari-hari, Samsung membekali ponsel ini dengan baterai 5.000 mAh dan dukungan pengisian cepat 25W, sehingga kamu tidak perlu menunggu lama saat mengisi daya.

2. Redmi Note 13 Pro 5G — Kamera 200 MP, Performa Flagship Harga Terjangkau

Harga di Pasaran:

Blibli: Rp 3.825.000

Shopee: Rp 3.850.000

Tokopedia: Rp 4.250.000

(Harga dapat berubah sewaktu-waktu)

Redmi Note 13 Pro 5G menjadi salah satu smartphone paling populer di kelas menengah tahun ini, berkat kemampuan kameranya yang luar biasa. Ponsel ini membawa sensor Samsung ISOCELL HP3 beresolusi 200 MP yang dilengkapi fitur Optical Image Stabilization (OIS) untuk hasil foto stabil dan tajam layaknya kamera profesional.

Performa ponsel ini ditenagai prosesor Snapdragon 7s Gen 2, dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB, membuatnya ideal untuk aktivitas berat seperti editing video atau bermain game grafis tinggi. Layar AMOLED 1.5K berukuran 6,67 inci memiliki refresh rate 120Hz, tingkat kecerahan tinggi, serta kejernihan visual yang memanjakan mata. Untuk ketahanan daya, Redmi membenamkan baterai 5.100 mAh dengan dukungan fast charging 67W, yang mampu mengisi penuh hanya dalam waktu singkat.

3. vivo Y27 5G — Tahan Debu dan Air, Daya Tahan Baterai Andal

Harga di Pasaran: Mulai Rp 2 jutaan

vivo Y27 5G cocok untuk kamu yang aktif di luar ruangan karena sudah mengantongi sertifikasi IP54, menjadikannya tahan terhadap debu dan percikan air. Ponsel ini ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 6020 yang efisien, dipadukan dengan RAM 6 GB dan penyimpanan 128 GB, cukup luas untuk menyimpan foto, video, dan aplikasi penting.

Di bagian fotografi, vivo Y27 5G dibekali kamera utama 50 MP dan sensor sekunder 2 MP, serta kamera depan 8 MP untuk selfie yang natural. Daya tahannya juga tidak perlu diragukan berkat baterai 5.000 mAh dengan dukungan FastCharge 15W yang mampu bertahan seharian penuh dalam sekali pengisian.

4. Samsung Galaxy M14 5G — Baterai 6.000mAh dan Performa Konsisten

Harga di Pasaran:

Shopee: Rp 1.999.000

Tokopedia: Rp 2.250.000

Blibli: Rp 2.349.000

(Harga dapat berubah sewaktu-waktu)

Samsung Galaxy M14 5G menjadi salah satu HP 5G murah terbaik 2025 yang menawarkan kombinasi antara performa tangguh dan baterai super besar. Ditenagai chipset Exynos 1330, ponsel ini hadir dengan dua varian RAM, yakni 4 GB dan 6 GB, yang dapat diperluas melalui RAM Plus hingga 6 GB tambahan. Penyimpanan internalnya mencapai 128 GB dan masih bisa diperluas hingga 1 TB menggunakan microSD.

Dengan baterai 6.000 mAh dan fast charging 25W, pengguna dapat menikmati aktivitas streaming, gaming, atau berselancar di media sosial tanpa takut cepat kehabisan daya. Layar 6,6 inci ber-refresh rate 90Hz memberikan pengalaman visual halus, sedangkan sektor kamera dilengkapi kamera utama 50 MP, kamera bokeh 2 MP, dan kamera makro 2 MP. Di bagian depan, terdapat kamera selfie 13 MP yang menghasilkan potret tajam dan natural.

(Rep/Reihana Hidayati)sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: