Pecat Ivan Juric, Atalanta Tunjuk Raffaele Palladino sebagai Pelatih

Oleh: Tarmizi Hamdi
Rabu, 12 November 2025 | 03:30 WIB
Raffaele Palladino resmi menjadi pelatih Atalanta. (Foto/Instagram Atalanta)
Raffaele Palladino resmi menjadi pelatih Atalanta. (Foto/Instagram Atalanta)

BeritaNasional.com - Klub sepak bola Italia, Atalanta BC, mengumumkan secara resmi pada Selasa (11/11/2025) bahwa Raffaele Palladino menjabat sebagai Pelatih Kepala tim utama yang baru setelah memecat pelatih Ivan Juric.

Pria berusia 41 tahun itu akan segera memimpin skuad Nerazzurri dengan ambisi melanjutkan performa impresif klub di kompetisi domestik dan Eropa.

''Palladino menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2027 dikenal sebagai salah satu pelatih muda paling menjanjikan di Italia,'' ungkap pernyataan klub yang dikutip pada Selasa.

Profil dan Pengalaman Palladino

Meskipun usianya masih muda, Palladino sudah memiliki rekam jejak yang solid. Ia memulai karier kepelatihannya dengan tim Monza U-15 dan Primavera. Dalam karier profesionalnya, Palladino telah memimpin sebanyak 126 pertandingan, termasuk 73 laga bersama Monza dan 53 laga bersama Fiorentina.

Musim lalu, Palladino berhasil membawa Fiorentina finis di posisi keenam Serie A dengan koleksi 65 poin. Selain itu, ia juga sukses memimpin La Viola mencapai babak semifinal Liga Konferensi UEFA musim 2024/2025.

Susunan Staf Kepelatihan Baru

Dalam tugasnya di Atalanta, Palladino akan didampingi oleh tim pelatih yang komprehensif. Staf inti yang dibawanya antara lain:

Stefano Citterio (Asisten Pelatih)

Federico Peluso (Kolaborator Teknis)

Fabio Corabi (Pelatih Kebugaran)

Nicola Riva (Asisten Pelatih Kebugaran)

Andrea Ramponi (Analis Pertandingan)

Mattia Casella (Analis Pertandingan)

Palladino juga akan bekerja sama dengan beberapa anggota staf yang sudah ada di klub sejak awal musim, seperti Cristian Raimondi (Kolaborator Teknis), Marco Savorani (Pelatih Penjaga Gawang), dan analis performa lainnya.

Melalui pernyataan resminya, pihak klub, termasuk Keluarga Percassi dan Pagliuca, menyampaikan sambutan hangat kepada Raffaele Palladino dan seluruh stafnya yang kini resmi bergabung dengan keluarga Nerazzurri.

Sebelumnya, rentetan hasil yang mengecewakan di kompetisi Liga Italia Serie A dan Liga Champions musim ini berujung pada keputusan tegas manajemen Atalanta BC. Klub berjuluk Nerazzurri itu secara resmi mengumumkan pemecatan Ivan Juric dari posisi pelatih kepala.

Dikutip dari laman resmi klub pada Selasa (11/11/2025), perpisahan dengan Juric dilakukan setelah serangkaian hasil negatif yang diraih tim.

Tidak hanya Juric, klub juga mengumumkan bahwa sejumlah anggota staf pelatih lainnya ikut dilepas dari tugas mereka. Staf yang berpisah dengan Atalanta antara lain Matteo Paro, Miguel Veloso, Paolo Barbero, Stjepan Ostojic, dan Michele Orecchio.

Keputusan ini diambil sebagai langkah manajemen untuk segera melakukan perubahan dan perbaikan demi mengangkat performa tim di sisa kompetisi.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: