28,4 Juta Orang Jabodetabek Diprediksi akan Mudik Lebaran 2024
Indonesiaglobe.id - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta memprediksi, sebanyak 28,4 juta orang Jabodetabek akan melakukan mudik pada Lebaran 2024 mendatang.
Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo berujar, dari jumlah prediksi tersebut, sebanyak 7,9 juta orang akan mudik dengan menggunakan transportasi umum.
"Dari hasil proyeksi rekan-rekan dari Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan, untuk wilayah Jabodetabek akan ada lebih kurang 7,9 juta masyarakat yang akan menggunakan angkutan umum dari total 28,4 juta yang akan mudik," kata Syafrin kepada wartawan, dikutip Selasa (2/4/2024).
Oleh karena itu, ia menilai angkutan mudik akan didominasi oleh kendaraan roda empat, diikuti oleh roda dua, dan terakhir adalah transportasi umum.
"Artinya begitu jumlah ini yang akan mudik, mayoritas otomatis akan tetap didominasi oleh kendaraan roda empat, kemudian roda dua, dan selebihnya angkutan umum," ujar Syafrin.
Diberitakan sebelumnya, Dishub juga memprediksi bahwa puncak arus mudik di Ibukota bakal terjadi pada 8 April 2024.
"Sesuai dengan data, memang puncaknya pada tanggal 8 April," kata Syafrin ketika dihubungi, Selasa (26/3/2024).
Syafrin menjelaskan, prediksi itu ia dapatkan setelah melihat tren waktu para pemudik. Menurutnya, warga akan mudik tiga hari sebelum Idul Fitri.
"Liburan tahun ini cukup panjang, mulai tanggal 6 sampai dengan tanggal 14 ya. Artinya bahwa untuk puncak mudik tahun ini itu kita proyeksikan pada tanggal 8 pada hari Seninnya karena perkiraan lebaran kan tanggal 10," ujar Syafrin.
"Biasanya masyarakat akan berduyung-duyung untuk mudik itu H-3. Nah itu jatuhnya pada tanggal 8 April," tambahnya.
Untuk mengantisipasi kepadatan pemudik, Dishub akan menyiagakan petugas mulai dari 6 April.
"Pada tanggal 6 , Jumat malam itu, tanggal 7, kita akan antisipasi baik itu di ruas jalan dengan menyiapkan petugas dalam melakukan pengaturan lalu lintas maupun di terminal-terminal untuk angkutan yang keluar Jakarta," jelas Syafrin.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu