Bantah Kabar Incar Kursi Ketum PDIP, Jokowi: Masa Mau Direbut?

Oleh: Panji Septo R
Rabu, 03 April 2024 | 13:44 WIB
Presiden Jokowi. (Foto/Setpres)
Presiden Jokowi. (Foto/Setpres)

Indonesiaglobe.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membantah soal dirinya yang diisukan hendak mengincar posisi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Hal itu diucapkan untuk merespons Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto yang menuding Jokowi hendak merebut kursi pimpinan PDIP.

"Masa semua mau direbut semuanya? Jangan, jangan seperti itu," ujar Jokowi di Landasan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (3/4/2024).

Jokowi justru membalas pernyataan Hasto dengan tertawa. Dia lantas mengaitkan dengan tudingan lain yang mengatakan ia hendak mengambil kursi ketua umum Partai Golkar dari Airlangga Hartarto.

"Bukannya Golkar? Katanya mau ngerebut Golkar," ujar Jokowi sambil tertawa.

Di sisi lain, Airlangga juga angkat suara terkait kabar tersebut. Ia justru meminta wartawan bertanya kepada Hasto sebagai orang yang menyebarkan isu.

"Wah itu tanyakan kepada yang memberi statement," kata dia.

Hasto sebelumnya menuding Jokowi ingin merebut kursi ketua umum PDIP dengan mengutus menteri. Hasto menuding Jokowi membutuh kendaraan politik untuk 21 tahun ke depan.

"Ada seorang menteri, ditugaskan untuk bertemu Ryaas Rasyid oleh Presiden Jokowi. Pak Ryaas Rasyid ditugaskan untuk membujuk Bu Mega, agar kepemimpinan PDIP diserahkan kepada Pak Jokowi," ujar Hasto di Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: