Bertemu Prabowo, Waketum NasDem Ahmad Ali Dapat Wejangan hingga Arahan

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Rabu, 24 April 2024 | 08:36 WIB
Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali. (BeritNasional/Mufit)
Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali. (BeritNasional/Mufit)

BeritaNasional.com - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali secara mendadak menyambangi kediaman Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto di Kertanegara, Jakarta Selatan, Selasa (23/4/2024) malam. 

Pasca pertemuan tersebut, Ahmad Ali pun mengunggah foto bersama dengan Prabowo. Terlihat, Ahmad Ali yang menggunakan jas berwarna abu-abu duduk di sebuah kursi dan di hadapannya ada Prabowo yang mengenakan batik.

“Malam yang indah menggembirakan, bersilaturahmi dengan Bapak Presiden terpilih Jenderal Prabowo Subianto di Kertanegara,” kata Ali sebagaunmana dilihat akun instagram pribadinya, Rabu (24/4/2024).

Selain menyapa Prabowo sebagai Presiden terpilih, Ahmad Ali mengaku dirinya mendapatkan wejangan hingga arahan dari Menteri Pertahanan itu.

“Sambil mendengarkan wejangan dan arahan dari beliau,” tutur Ali.

Kepada wartawan, Ali menyampaikan kedatangannya ke kediaman Prabowo bukan untuk mewakili partainya, melainkan ingin bersilaturahmi dengan Prabowo serta Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

"Saya datang tidak mewakili partai. Saya datang ketemu Pak Dasco sama Pak Prabowo," kata Ali di lokasi.

Ali mengklaim tidak membicarakan politik meski kedatangannya terjadi sehari setelah Mahkamah Konstitusi menolak gugatan Anies-Muhaimin yang diusung NasDem di Pilpres 2024. 

Anak buah Surya Paloh itu mengklaim kedatangannya hanya untuk bersilaturahmi dengan Prabowo dan Sufmi Dasco.

"Enggak ada pembicaraan politik, datang silaturahmi," ucap Ali.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: