Shin Tae-yong Ingin Belajar Bahasa Indonesia
BeritaNasional.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengatakan dirinya akan berusaha semaksimal mungkin agar bisa lancar berbahasa Indonesia. Apalagi, pelatih asal Korea Selatan ini sudah menunggangi tim Garuda selama 4,5 tahun.
"Mohon maaf saya tidak lancar bahasa Indonesia. Tapi saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk belajar bahasa Indonesia," kata Shin sebagaimana dilansir Antara, Rabu (15/5/2024).
Shin Tae-yong mengatakan hal ini karena hampir pasti berada di Indonesia lebih lama lagi setelah kontraknya menjadi pelatih tim Garuda akan diperpanjang sampai tahun 2027.
Kontraknya bersama tim Garuda diperpanjang oleh Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di bawah kepemimpinan Erick Thohir. Hal ini menyusul target pencapaian dengan mencetak sejarah pada Piala Asia 2023 Qatar dan Piala Asia U-23 2024 Qatar tahun ini.
“Karena ke depannya akan berada di Indonesia,” imbuh dia.
Keterbatasan pelatih 53 tahun itu dalam menguasai bahasa Indonesia sempat menjadi polemik karena dengan ini komunikasinya dengan para pemain Indonesia sedikit terganggu karena kendala bahasa. Meskipun sang pelatih memiliki penerjemah pada sosok Jeong Seok Seo dan asisten pelatihnya Yoo Jae Hoon.
Setelah membawa timnas mencetak sejarah di Piala Asia 2023 dan Piala Asia U-23, kini Shin berfokus membawa Garuda untuk mendekati pintu Piala Dunia 2026 pada bulan Juni mendatang saat menghadapi Irak dan Filipina pada kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua zona Asia.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu