Waduh! Ada Anggota DPR dan DPRD Kecanduan Judi Online

Oleh: Ahda Bayhaqi
Sabtu, 15 Juni 2024 | 19:06 WIB
Ilustrasi permainan judi online. (Foto/freepik).
Ilustrasi permainan judi online. (Foto/freepik).

BeritaNasional.com - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Habiburokhman mengungkap, masalah judi online juga meracuni anggota DPR dan DPRD. Ia mengungkap, peredaran judi online itu sudah sampai ke para anggota dewan.

Namun, Habiburokhman tidak menyebut siapa dan dari fraksi apa anggota dewan yang sudah terpapar judi online.

Pernyataan wakil ketua umum Partai Gerindra itu disampaikan ketika menanggapi ada anggota Polri yang terpapar judi online. Sebagai manusia biasa, anggota Polri sampai anggota dewan tidak luput terpapar dari masalah judi.

"Profesi apapun sangat mungkin terpapar judi online karena memang peredarannya cukup luas. Di DPR, DPRD saya dengar ada juga temen-temen yang terpapar," kata Habiburokhman dalam keterangannya, Sabtu (15/6/2024).

Secara khusus, Habiburokhman menyarankan agar anggota Polri selalu dicek handphonenya apakah menggunakan aplikasi judi online.

"Jadi kalau anggota Polri saran saya secara internal memang harus rutin juga dicek masing-masing anggota di HPnya apakah ada aplikasi tersebut," ungkapnya.

Habiburokhman mengatakan, masalah judi online ini jangan dianggap remeh. Karena bisa mengganggu ekonomi keluarga yang terpapar judi, sampai mengganggu kinerjanya sebagai polisi.

"Untuk meningkatkan kewaspadaan. Jangan dianggap remeh misalnya ada satu dua terpapar tapi lama-lama mengganggu ekonomi keluarga begitu juga bisa mengganggu kinerjanya sebagai anggota Polri," katanya.

"Jadi dicek HP-nya secara rutin dan diingatkan atasannya bahwa mengatasi kesulitan ekonomi, gaji kecil tidak bisa dengan judi online ini," pungkas Habiburokhman.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: