Presiden Jokowi Dijadwalkan Bakal Salat Idul Adha di Masjid Agung Jawa Tengah

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Minggu, 16 Juni 2024 | 08:11 WIB
Presiden Jokowi. (Foto/BPMI).
Presiden Jokowi. (Foto/BPMI).

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pulang ke Solo, Jawa Tengah, jelang perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah/2024 M. Kepala negara sudah berada di Solo sejak hari Jumat (14/6/2024) kemarin.

Sementara itu sesuai jadwal maka Presiden Jokowi akan menjalankan Shalat Id di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Semarang.

Ketua PP MAJT Prof KH Noor Achmad mengatakan rencana kedatangan Presiden di MAJT disambut antusias oleh jamaah dan masyarakat di Jawa Tengah. 

Ia mengatakan kedatangan Presiden akan menjadi kebanggaan bagi umat Islam di Jawa Tengah.

"Kehadiran beliau di MAJT sudah lama ditunggu masyarakat Jawa Tengah, khususnya jamaah MAJT. Alhamdulillah segera terwujud saat Shalat Idul Adha nanti," katanya sebagaimana dilansir Antara, Minggu (16/6/2024).

Usai Shalat Id, Kepala Negara akan menyerahkan hewan kurban berupa  Sapi Limosin jantan dengan bobot 1,23 ton kepada panitia.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: