Respons Erick Thohir Usai Timnas Indonesia U-16 Bantai Singapura di Penyisihan Grup Piala AFF

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Sabtu, 22 Juni 2024 | 12:06 WIB
Pemain Timnas Indonesia melakukan selebrasi usai mencetak gol. (Foto/PSSI).
Pemain Timnas Indonesia melakukan selebrasi usai mencetak gol. (Foto/PSSI).

BeritaNasional.com - Timnas Indonesia U-16 mengalahkan Singapura dengan skor 3-0 dalam pertandingan AFF U-16 grup A yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Jumat (21/6/2024) malam. 

Gol Indonesia tercipta melalui sundulan Muhammad Mierza pada menit ke-39, tendangan penalti Evandra Florasta menit ke-58, dan sepakan terukur Fadly Alberto saat menit ke-86.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengingatkan kepada penggawa Timnas Indonesia U-16 agar tidak cepat berpuas diri usai meraih kemenangan di laga perdana.

Ia mengakui, permainan tim asuhan Nova Arianto itu sangat baik dan menciptakan banyak peluang. Hanya saja, dia menyoroti ketenangan para pemain Timnas Indonesia U-16.

"Para pemain U-16 kita bermain cukup baik. Peluang gol sebenarnya banyak, tapi sering gagal karena kurang tenang. Tadi sempat dapat pinalti, tapi berhasil digagalkan menunjukkan mereka punya fondasi mental yang kuat. Memang ada beban di 15 menit pertama, tapi setelah itu mereka bermain baik. Ada dua hal positif dari timnas tadi, fisik bagus dan mental juga baik," ujar Erick Thohir dilihat dari laman PSSI, Sabtu (22/6/2024).

Erick mengatakan, sebelum laga dimulai dirinya sempat menemui para penggawa Timnas Indonesia U-16 untuk memberikan suntikan moral. Menurut Erick, para pemain memiliki skill dan mental yang sangat baik.

"Saat ketemu sebelum bermain, saya minta kepada anak-anak bermain lepas. Tanpa tekanan, dan itu diperlihatkan di pertandingan tadi. Ada satu poin penting yang terlihat dari tim Garuda Belia ini bahwa skill dan mental mereka tergolong baik. Itu modal besar untuk jadi pemain andalan timnas kita di masa depan," tutur Erick.

Pada turnamen ini, Indonesia tergabung di grup A bersama Singapura, Laos, dan Filipina. Seusai melawan Singapura, Garuda Muda akan menjamu Filipina (24/6/2024) dan Laos (27/6/2024).sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: