Joe Biden Percaya Diri Paling Layak Maju Capres AS

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Jumat, 12 Juli 2024 | 17:33 WIB
Joe Biden siap maju pilpres AS (Foto/DW)
Joe Biden siap maju pilpres AS (Foto/DW)

BeritaNasional.com - Meskipun berulang kali Presiden AS Joe Biden dinilai kurang memenuhi syarat sebagai capres AS, karena sering melakukan kesalahan saat tampil mewakili negaranya ia ternyata tetap yakin mau maju pilres AS pada November mendatang.

Padahal baru kemarin, Joe Biden di KTT NATO salah menyebut Presiden Ukraina Zelensky dengan memanggilnya Putin. Membuat para pemimpin dunia di KTT NATO terkejut. Walaupun setelah itu, Biden berusaha memperbaiki kesalahannya.

Anggota Partai Demokrat dan warga di AS banyak yang meminta Biden mundur dari pilpres AS. Apalagi banyak yang mempertanyakan kesehatan mentalnya saat ini dan usianya yang sudah sangat tua.

Namun Biden tetap percaya diri, ia mampu mengalahkan lawannya, Donald Trump dari Partai Republik.

"Saya pikir saya orang yang paling memenuhi syarat untuk mencalonkan diri sebagai Presiden AS. Saya pernah mengalahkan Trump, dan saya akan mengalahkannya kembali," kata Biden.

"Saya melakukan ini demi menyelesaikan pekerjaan yang sudah saya mulai," ujarnya.

Dikutip dari Antara, Biden mengatakan, ia akan terus maju karena punya banyak pekerjaan yang harus dilakukan. Banyak pekerjaan yang belum selesai.

"Saya harus menyelesaikan apa yang sudah saya mulai," katanya.

Sejatinya Biden menghadapi seruan untuk mundur dari pencalonannya sejak penampilannya yang buruk ketika melawan Trump saat debat capres AS.sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: