10 Nama Anak Perempuan dari Bahasa Sanskerta, Punya Makna Bagus

Oleh: Tim Redaksi
Jumat, 19 Juli 2024 | 03:08 WIB
Ilustrasi bayi perempuan. (Foto/Freepik)
Ilustrasi bayi perempuan. (Foto/Freepik)

BeritaNasional.com - Beberapa orang tua masih bingung memberikan nama anak perempuan yang baru lahir. Nah, dari artikel ini, ada rekomendasi sepuluh nama anak perempuan dari bahasa Sanskerta yang memiliki makna bagus.

Selain bagus, tersimpan doa atau mengandung arti yang bagus pula. Anda bisa memilih atau mengombinasikan nama Sansekerta lainnya yang dianggap lebih cocok, tapi tetap perhatikan artinya ya. 

Nama juga termasuk dalam doa sehingga harus mencari yang artinya baik dan bagus agar menjadi anak yang baik sesuai maknanya.

Berikut daftar 10 nama anak perempuan dari bahasa Sanskerta

1. Vanesha

Nama Vanesha tentunya banyak memakainya di Indonesia bahkan artis pun ada yang bernama Vanesha. Karena nama Vanesha sangat bagus dengan arti yang bagus pula, yaitu bersih dan murni.

Dengan menyematkan nama ini tentunya orang tua berharap agar buah hatinya tumbuh menjadi perempuan yang dikagumi dan suci sehingga dikagumi banyak orang. Anda bisa mengkombinasikannya, seperti Vanesha Devi yang berarti perempuan yang suci, banyak dikagumi orang dengan kepribadian yang ceria atau sama dengan dewi kebaikan.

2. Sahira

Nama Anak Perempuan Sansekerta selanjutnya adalah Sahira yang berarti gunung. Dengan memberikan nama ini tentunya berharap agar buah hati nantinya tumbuh menjadi seperti gunung yang kuat atau bisa menghadapi masalah apapun dengan baik. Anda bisa menyematkan nama dengan arti yang bagus lainnya, seperti Sahira Anushree Aolani yang bermakna seorang perempuan kuat seperti gunung dengan wajah cantik dan seperti dewi kekayaan serta seperti awan dari surga.

3. Enzi

Nama Enzi tentunya sudah populer dan banyak yang memberikan nama tersebut kepada buah hatinya, seperti artis Indonesia yang bernama Enzi Storia. Memberikan nama ini tentunya ada maknanya karena Enzi sendiri berarti kekuasaan tertinggi.

Dengan memberikan nama Enzi tentu berharap agar menjadi perempuan yang cantik dengan kehormatan yang tinggi. Anda bisa menambahkan nama lain, seperti Enzi Charity Chitra yang berarti perempuan dengan kekuatan atau kedudukan tinggi yang bersifat baik dan penuh cinta dan ahli di bidang seni.

4. Elakshi

Nama Anak Perempuan Sanskerta selanjutnya adalah Elakshi yang berarti  seorang perempuan dengan mata yang bersinar. Dengan memberikan nama ini tentunya mengharapkan agar anak perempuannya memiliki yang indah dan bersinar. Anda bisa menambahkan nama lain, seperti Elakshi Amandeep Amaranggana yang berarti seorang perempuan seperti bidadari dengan mata yang bercahaya indah yang membawa cahaya kedamaian di kehidupan.

5. Amrita

Selanjutnya adalah Amrita yang berarti penuh dengan madu dan keabadian. Dengan memberikan nama ini tentunya mengharapkan seorang anak perempuan yang dipenuhi dengan madu atau manis seperti madu dan abadi. Agar anak tumbuh dengan paras yang manis tidak ada salahnya memberikan nama ini dengan tambahan nama lain, seperti Amrita Bhanu yang berarti seorang perempuan yang manis seperti madu dan abadi dengan kepopuleran atau cahaya seperti matahari.

6. Fraurora

Nama Anak Perempuan Sansekerta selanjutnya adalah Fraurora yang berarti dewi fajar yang cantik. Dengan memberikan nama ini Anda tentu berdoa atau mengharapkan buah hati menjadi perempuan yang cantik dan seperti dewi fajar nantinya. Kombinasi nama lainnya, seperti Fraurora Gandhali Ganga yang artinya seorang perempuan dengan paras cantik seperti dewi fajar dan harum serta sesuci sungai Gangga.

7. Harsha

Selanjutnya adalah Harsha yang berarti kesenangan. Dengan memberikan nama ini tentunya mengharapkan buah hati tumbuh menjadi seorang yang selalu diliputi dengan kesenangan. Anda juga bisa menambahkan nama lain yang mengandung doa atau harapan, seperti Harsha Ila Jayanti. Yang memiliki arti perempuan dengan kehidupan di bumi selalu merasa senang dan penuh dengan keadilan.

8. Hira

Nama Anak Perempuan Sansekerta selanjutnya adalah Hira yang memiliki arti Berlian. Dengan memberikan nama ini tentunya berharap buah hati menjadi perempuan yang berharga seperti berlian. Kombinasi namanya, seperti Hira Ishana Jayasri yang berarti perempuan berharga seperti berlian yang kaya dengan penuh kemenangan dan cemerlang di kehidupannya.

9. Jyoti

Mungkin nama dari bahasa Sansekerta yang satu ini belum banyak diketahui orang karena terdengar aneh tetapi memiliki arti yang bagus, yaitu merdeka, bahagia, dan tentram. Nah, dengan memberikan nama ini tentunya diharapkan agar membawa atau menjalani kehidupan yang bahagia, tentram, merdeka, dan sempurna. Tentunya juga bisa ditambah nama lain, seperti Jyoti Kalinda yang berarti perempuan yang selalu bahagia dan hidup tentram yang selalu bersinar seperti matahari.

10. Aishwarya

Nama Anak Perempuan dari bahasa sanksekerta yang terakhir adalah Aishwarya yang memiliki arti makmur dan kaya. Nah, dengan memberikan nama ini tentunya berharap agar kelak di kehidupannya membawa kemakmuran dan menjadi kaya. Juga bisa menambahkan nama lain, seperti Aishwarya Alka yang berarti seorang perempuan dengan pembawa kemakmuran dan kekayaan serta kecantikan parasnya dan sifatnya.

Itulah beberapa Nama Anak Perempuan Sansekerta yang bisa diberikan kepada buah hati.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: