Litbang Kompas: Faktor Jokowi dan Prabowo Pengaruhi Pemilihan Gubernur di Pilkada 2024

Oleh: Ahda Bayhaqi
Minggu, 21 Juli 2024 | 13:13 WIB
Momen akrab Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Presiden terpilih Prabowo Subianto. (Foto/Tim Prabowo).
Momen akrab Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Presiden terpilih Prabowo Subianto. (Foto/Tim Prabowo).

BeritaNasional.com - Litbang Kompas mencatat pengaruh Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto di Pilkada 2024. Hasilnya, mayoritas responden menyatakan mempertimbangkan faktor pemilihan gubernur karena Jokowi dan Prabowo di Pilkada 2024.

Dalam survei yang dikutip Minggu (21/7/2024), sebagian besar masyarakat akan mempertimbangkan pilihan Jokowi di Pilkada 2024. 

Ada 54,3 responden menyatakan akan mempertimbangkan pilihan Jokowi. 32,9 persen tidak mempertimbangkan dan 12,8 persen tidak tahu atau tidak jawab.

Hal yang sama juga terjadi terhadap Prabowo Subianto. Bahkan yang mempertimbangkan pilihan Prabowo lebih besar daripada Jokowi.

Sebesar 61,6 persen responden menyatakan mempertimbangkan pilihan Prabowo di Pilkada 2024. Sementara ada 25,9 persen menyatakan tidak mempertimbangkan, dan 12,5 persen tidak tahu atau tidak jawab.

Litbang Kompas menggelar survei tatap muka pada 27 Mei-2 Juni 2024. Ada 1200 responden dipiilih secara acak menggunakan metode pencuplikan sistematis bertingkat di 38 provinsi.

Survei memiliki margin of error penilitian kurang lebih 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: