Tak Mau Buru-Buru Usung Kandidat di Pilgub Jakarta, PKB: Masih Pantau Perkembangan

Oleh: Mufit
Senin, 22 Juli 2024 | 19:07 WIB
Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal (Kiri). (BeritaNasional/Mufit)
Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal (Kiri). (BeritaNasional/Mufit)

BeritaNasional.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyatakan tak mau buru-buru dalam mengambil sikap untuk menetukan sikap siapa yang bakal diusung pada Pilgub Jakarta 2024.

Ketua DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal mengatakan, bahwa partainya masih memantau perkembangan politik untuk mengambil keputusan.

"Terkait Pilkada Jakarta kami masih memantau perkembangan day to day bagaimana perkembangannya nanti," kaya Cucun kepada wartawan di kantor DPP PKB, Senin (22/7/2024).

Kendati begitu, partai yang dipimpin Muhaimin Iskandar alias Cak Imin itu masih sudah menyiapkan sosok figur yang bakal diusung pada Pilkada Jakarta. 

Namun, Cucun tak mau membeberkan sosok figur yang bakal diusung di Pilkada Jakarta itu. Dia mengatakan, partainya akan menyampaikan pada waktu yang tepat.

"Seperti apa PKB mau mengambil keputusan yang pasti PKB sudah menyiapkan langkah-langkah dan figur-figur yang harus maju," ujarnya. 

Cucun juga belum memastikan apakah figur yang bakal diusung PKB tersebut antara pasangan Anies Baswedan-Sohibul Iman atau Kaesang-Jusuf Hamka. 

"Belum kita putuskan siapa figur yang diusung, yang jelas PKB sudah punya figur yang akan diusung," tuturnya. 

 sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: