Kata-kata Surya Paloh soal Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Oleh: Ahda Bayhaqi
Rabu, 24 Juli 2024 | 00:16 WIB
Presiden terpilih Prabowo Subianto (kiri) dan Ketum NasDem Surya Paloh. (BeritaNasional/Elvis).
Presiden terpilih Prabowo Subianto (kiri) dan Ketum NasDem Surya Paloh. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh meminta semua pihak untuk dapat bersabar ihwal keputusan partainya apakah akan bergabung atau tidak di dalam pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Mudah-mudahan, kita lihat nanti,” ujar Paloh usai menghadiri Harlah PKB di JCC, Senayan, Jakarta, Selasa (23/7/2024) malam.

Terkait dirinya menyebut Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad sebagai rising star apakah menjadi tanda masuk pemerintahan Prabowo-Gibran atau tidak, Surya Paloh menjawab diplomatis.

“Yang terbaiklah,” tutur Paloh.

Tak memungkiri, Surya Paloh menyatakan jika komunikasi dengan partai politik yang menjadi pengusung presiden terpilih Prabowo Subianto dan wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka, berjalan dengan baik.

“Baik komunikasinya, bagus sekali,” tegas Paloh.

Sebelumnya, Ketua Umum NasDem Surya Paloh memuji Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Surya mengatakan, Dasco merupakan sosok politisi rising star.

Momen itu terjadi ketika Surya Paloh menyampaikan testimoni Harlah PKB ke-26 di JCC, Jakarta, Selasa (23/7/2024).

Awalnya Surya Paloh menyinggung penempatan kursi pimpinan partai politik dalam acara Harlah PKB. Posisinya, Surya dan Dasco duduk mengapit Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. 

"Jadi di sini saya juga melihat begitu hebat diatur suasana protokoler tempat duduk yang ada. Ketua Umum PKB di tengah, yang senior sebelah kanan, tokoh yang luar biasa Bung Dasco ada di sebelah kiri," kata Surya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: