Jika Dapat Jabatan di Pemerintahan, Putri Zulhas Zita Ingin Tutup Starbucks di Indonesia

Oleh: Lydia Fransisca
Kamis, 01 Agustus 2024 | 19:11 WIB
Ketua DPP PAN Zita Anjani. (BeritaNasional/Lydia).
Ketua DPP PAN Zita Anjani. (BeritaNasional/Lydia).

BeritaNasional.com - Ketua DPP PAN Zita Anjani mengungkapkan, ia ingin menutup seluruh gerai kopi Starbucks jika dirinya menjabat di pemerintahan pusat.

Hal itu katakan Zita saat ditemui di Gedung DPRD DKI Jakarta pada Kamis (1/8/2024).

Seperti diketahui, Starbucks menjadi salah satu merek yang diboikot karena terafiliasi dengan Israel. Sedangkan, Israel sendiri dikecam masyarakat karena melakukan genosida di Palestina.

"Saya kalau punya kekuatan saya tutup (Starbucks) se-Indonesia," kata Zita kepada wartawan. 

Menurut Zita, menutup Starbuck bukanlah hal yang sulit jika memiliki tekad yang kuat. Selain itu, tutupnya Starbucks di Indonesia juga bakal berdampak positif ke industri kopi lokal. 

"Saya beneran enggak main-main saya orangnya nekat," ujar Zita.

Putri dari Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan itu pun berharap masyarakat Indonesia bisa konsisten mendukung kemerdekaan Palestina dengan memboikot semua produk yang mendukung Israel. sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: