PKS Akhirnya Resmi Dukung Bobby Nasution sebagai Calon Gubernur Sumatera Utara

Oleh: Ahda Bayhaqi
Jumat, 02 Agustus 2024 | 20:23 WIB
PKS resmi menyerahkan dukungan ke Bobby Nasution sebagai Calon Gubernur Sumut. (Foto/PKS).
PKS resmi menyerahkan dukungan ke Bobby Nasution sebagai Calon Gubernur Sumut. (Foto/PKS).

BeritaNasional.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) resmi menyerahkan dukungan kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution sebagai bakal calon gubernur Sumatera Utara. Penyerahan rekomendasi langsung diberikan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu kepada Bobby di kantor DPP PKS.

"Benar," ujar Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri saat dikonfirmasi, Jumat (2/8/2024).

PKS menyerahkan dukungan itu sore hari ini, Jumat pukul 17.00 WIB. Bobby terlihat ditemani Bupati Asahan Surya yang menjadi bakal calon wakil gubernur.

"Ya jam 17-an tadi di DPP PKS," kata Mabruri.

Adapun alasan PKS akhirnya memberikan dukungan kepada Bobby karena sudah ada kesepahaman.

"Sudah ada beberapa kesepahaman antara PKS dan Bobby dalam membangun Sumut ke depan," kata Mabruri.

Kini, Bobby sudah mengantongi dukungan tujuh partai politik. Yaitu Partai Gerindra, Partai Golkar, Demokrat, PAN, NasDem, PKB dan terakhir PKS.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: