Harapan Gregoria: Regenerasi Tunggal Putri di Indonesia Bisa Jadi Perhatian

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Sabtu, 10 Agustus 2024 | 05:04 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska. (Foto/NOC Indonesia).
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska. (Foto/NOC Indonesia).

BeritaNasional.com - Pebulu tangkis Gregoria Mariska Tunjung berharap regenerasi tunggal putri Indonesia bisa menjadi perhatian lebih untuk menghadirkan prestasi yang lebih baik.

"Saya yakin pasti sangat banyak yang menonjol tunggal putri. Saya merasa yang paling tua di sektor ini. Saya harap regenerasinya yang bagus karena sejauh ini tren tunggal putri sangat baik dan itu membuat saya bangga," ujar Gregoria dikutip dari laman Kemenpora, Sabtu (10/8/2024).

Maka dari itu lah, dia sangat ingin regenerasi di tunggal putri bisa berjalan dengan baik.

"Melihat adik-adik saya prestasinya semakin meningkat itu adalah kebanggaan tersendiri. Semoga regenerasi tunggal putri semakin bagus dan bisa menambah gelar-gelar internasional lainnya," pungkas putri pasangan  Fransiska Romana dan Gregorius Maryanto ini.

Lebih jauh, Gregoria berkata persaingan di tunggal putri lanjutnya, sangat ketat. Dari negara manapun punya potensi meraih medali di Olimpiade.

"Saya bersyukurnya kemarin di round awal sampai di semifinal saya rasa performa saya semakin meningkat itu hal yang bisa saya syukuri kali ini," lanjut dia.

Saat berlaga di Olimpiade Paris 2024, ia tak mengelak bahwa ia merasa gugup. Namun, dengan persiapan yang baik, kepercayaan diri semakin mengiringi performanya yang meningkat dari pertandingan ke pertandingan.

"Setelah waktu berjalan persiapan yang juga baik, saya rasa di beberapa minggu sebelum tanding saya merasakan kepercayaan diri karena dari latihan persiapannya cukup bagus dan itu membuat saya percaya diri untuk bertanding di olimpiade," cerita Jorji.

Jorji meraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 usai lawannya, Carolina Marin dari Spanyol mengalami cedera dan memutuskan mundur. Medali perunggu dari ajang olahraga paling bergengsi di dunia empat tahunan itu juga menjadi kado manis baginya yang akan merayakan ulang tahun yang ke-25 pada 11 Agustus 2024 mendatang.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: