Mimpi Arteta Bawa Arsenal Juara Liga Inggris setelah 2 Kali Pupus

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Sabtu, 17 Agustus 2024 | 19:01 WIB
Pelatih Arsenal Mikel Arteta. (Foto/Premier League).
Pelatih Arsenal Mikel Arteta. (Foto/Premier League).

BeritaNasional.com - Pelatih Arsenal Mikel Arteta masih mempunyai mimpi untuk membawa The Gunners menjadi juara Premier League dan menjegal dominasi Manchester City.

Arsenal diketahui berada di posisi kedua dalam dua musim Liga Inggris terakhir di bawah Manchester City. Mereka selalu tertinggal di akhir klasemen oleh tim asuhan Pep Guardiola itu sehingga membuat tim London Utara ini gagal meraih trofi.

Namun, Arsenal mengatakan pada musim ini para pemain berbicara kepada dirinya untuk ‘menginginkan lebih’ pada musim ini. Karena, mereka ingin menggagalkan Manchester City meraih gelar Liga Primer kelima berturut-turut.

"Semua pemain berkata kepada saya, 'kami akan menjadi lebih baik, kami akan melakukannya, kami menginginkan lebih. Mereka adalah orang-orang yang mendorong ambisi itu, jadi itu selalu positif,” kata Arteta dikutip dari BCC, Sabtu (17/8/2024).

Arsenal akan menjalani pertandingan perdana di Premier League menjamu Wolves di Emirates Stadium, Sabtu (17/8/2024) malam WIB. Arteta menuturkan dirinya sudah tidak sabar ingin menjalani musim ini dan meraih mimpi tersebut.

“Kami sangat gembira. Kami sudah lama tidak ikut kompetisi, terlalu lama bagi kami,” jelas Arteta.

"Kami sangat ingin memulai, sangat antusias tentang hal itu. Kami menjalani pramusim yang sangat menantang. Tim terlihat sangat tajam, benar-benar bersemangat, dan sangat ingin bermain,” tambahnya.

Arteta melihat timnya masih jauh dari kata sempurna, dan berbagai upaya terus dilakukan untuk memperkuat skuad karena sang manajer mendukung tim untuk tumbuh lebih kuat.

"Kami masih sangat jauh dari kata sempurna. Tim ini masih memiliki level yang harus dicapai dan mereka memberi saya alasan untuk percaya karena saya melihat cara mereka berlatih dan cara mereka bermain setiap hari,” ucap dia.

"Saya yakin masih ada ruang besar untuk berkembang,” tandasnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: