Diberi Waktu 30 Hari Bentuk Kepengurusan PAN, Zulhas Bilang Cuma Perlu Seminggu

Oleh: Ahda Bayhaqi
Jumat, 23 Agustus 2024 | 22:58 WIB
Ketum PAN Zulkifli Hasan. (Beritanasional/Ahda Septo)
Ketum PAN Zulkifli Hasan. (Beritanasional/Ahda Septo)

BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengatakan diperlukan waktu sekitar satu minggu untuk membentuk struktur kepengurusan partai.

Hal tersebut diungkapkannya setelah terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum (Ketum) PAN periode 2024-2029 berdasarkan hasil rapat pleno Kongres Ke-6 PAN di Kempinski Grand Ballroom Jakarta, Jumat (23/8/2024).

‘’Ya, mungkin perlu waktu seminggu ya.’’ ungkap pria yang akrab disapa Zulhas tersebut.

Saat disinggung soal komposisi struktur kepengurusan Golkar didominasi anak muda, Zulhas mengatakan partainya memang diisi kebanyakan kaum muda yang kreatif dan pemikirannya terbuka.  

‘’Kalau kami memang sudah muda, bukannya akan, sudah muda-muda gitu. Daripada yang senior ribut terus kan? Yang muda-muda, gembira, semangat, kreatif, setara, open minded,’’ tandasnya. 

Diketahui, Zulhas terpilih secara aklamasi karena didukung dan diusulkan oleh 38 DPW dan 514 DPD sebagai ketua umum periode 2024-2029. Zulhas merupakan calon ketua umum tunggal.

"Saudaraku Zulhas di pleno 5 menjadi Ketua Umum terpilih PAN periode 2024-2029 secara aklamasi, bulat, mufakat dan seluruh peserta dari 38 DPW dan 514 DPD yang telah mengusulkan dukungannya menyatakan persetujuan," ujar Ketua Steering Committee Kongres PAN Viva Yoga Mauladi usai rapat pleno.

Zulhas diberikan kewenangan oleh Kongres untuk memiliki ketua majelis penasihat berdasarkan AD/ART partai. Zulhas menunjuk Hatta Rajasa menjadi ketua majelis penasihat partai (MPP).

"Tadi telah ditetapkan untuk Ketua Majelis Penasehat tetap, yaitu Saudaraku Hatta Rajasa. Pak Hatta yang akan terus menemani kami di DPP PAN dalam 5 tahun depan," kata Viva.

Kemudian, Zulhas sebagai formatur tunggal akan menyusun kepengurusan sendiri. Zulhas diberikan waktu paling lama 30 hari.

"Untuk kepengurusan, nanti sebagai formatur tunggal Zulhas akan menyusun pengurus dan nanti akan diserahkan kepengurusan baru DPP PAN periode 2024-2029 ke Kemenkumham," kata Viva.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: