Shin Tae-yong Akui Timnas Arab Saudi Tim yang Bagus, tapi…

Oleh: Harits Tryan Akhmad
Minggu, 01 September 2024 | 06:01 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. (Foto/PSSI).
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. (Foto/PSSI).

BeritaNasional.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengakui Timnas Arab Saudi yang akan menghadapi Timnas Indonesia merupakan adalah tim yang bagus. Namun, baginya sebuah tim yang bagus tidak menjamin akan meraih kemenangan dengan mudah begitu saja.

"Timnas Arab Saudi berinvestasi banyak. Tim mereka bagus, tetapi bola itu bundar," ujar Shin Tae-yong (STY) dikutip dari Antaranews, Minggu (1/9/2024).

Dalam sesi latihan terakhir sebelum bertolak ke Arab Saudi pada Minggu (1/9/2024), STY pun mengemukakan pandangan terkait kekuatan Timnas Arab Saudi. Ia mengatakan, Timnas Arab Saudi saat ini memang dilatih pelatih terbaik Roberto Manchini asal Italia.

Di bawah naungan Manchini, Timnas Arab Saudi banyak berinvestasi untuk memperkuat tim. Namun demikian, kata dia, kekuatan tim Negara Minyak itu tidak serta merta menjamin kemenangan karena tidak ada pihak yang bisa memastikan seperti apa hasil pertandingan.

Oleh sebab itu, ia melanjutkan, persiapan Skuad Garuda harus lebih fokus dan lebih baik untuk memberikan hasil terbaik dalam laga tandang mendatang.

"Pastinya tidak akan ada yang tahu hasilnya seperti apa, dan sampai selesai pertandingan, apalagi ini laga away kita harus lebih bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang baik," ujarnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Korea Selatan itu pun menargetkan Skuad Garuda mendapatkan hasil terbaik dalam laga melawan Arab Saudi. Ia memastikan tim akan berusaha semaksimal mungkin.

"Saya akan berusaha semaksimal mungkin, karena saya bukan tuhan. Jadi tidak bisa tahu (hasilnya akan seperti apa)," pungkasnya.

Timnas Indonesia akan memainkan laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 saat bertandang ke markas Timnas Arab Saudi pada 5 September 2024 mendatang.



 sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: