Soal Pengamanan Pilkada 2024, Panglima TNI Sebut Tak Perlu Ada Provinsi Diperlakukan Khusus

Oleh: Ahda Bayhaqi
Selasa, 03 September 2024 | 16:18 WIB
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto. (BeritaNasional/Elvis).
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto tak memperlakukan pengamanan secara khusus terhadap provinsi tertentu untuk Pilkada 2024. Hanya akan ada pengamanan lebih serius karena agenda politik lima tahunan.

"Semuanya, semua wilayah dianggap sama ya, supaya kita lebih pengamanannya lebih serius," ujar Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (3/8/2024).

TNI dan Polri akan bekerja sama dalam rangka menjaga keamanan selama Pilkada serentak 2024.

"Saya rasa kan tidak hanya TNI nanti, kan ada kita sama-sama dengan Kepolisian dengan masyarakat yang ada di wilayah," ujar Agus.

Namun, Agus mengungkap bahwa sudah ada pemetaan kerawanan di sejumlah daerah di Indonesia selama Pilkada 2024.

"Ya memang kalau Pilkada lebih dinamis, saya sudah memetakan dan saya rasa para anggota sudah memetakan wilayah-wilayah mana yang memang rawan," katanya.

 sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: