Sejarah Pertama Kali Kemenpora Dapat Tambahan Anggaran oleh DPR

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 12 September 2024 | 14:35 WIB
Komisi X DPR saat raker dengan Menpira Dito Ariotedjo. (BeritaNasional/Elvis).
Komisi X DPR saat raker dengan Menpira Dito Ariotedjo. (BeritaNasional/Elvis).

BeritaNasional.com - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mencetak sejarah untuk pertama kalinya mendapatkan tambahan anggaran dari DPR. Pengajuan anggaran Kemenpora sebesar Rp500 miliar disetujui oleh DPR.

"Ya, saya rasa, tadi sebenarnya saya juga baru mengetahui bahwa ini menurut internal Kemenpora baru sekali Kemenpora diberikan tambahan yang melalui proses pengajuan di DPR bersama Banggar dan pemerintah," kata Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9/2024).

Biasanya Kemenpora mendapat tambahan anggaran melalui Bagian Anggaran Bendahara Umum (BA BUN) yang merupakan direktif dari presiden.

Dito menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Komisi X dan Banggar DPR kepada Kemenpora dengan memberikan tambahan anggaran.

"Saya rasa ini saya harus berterima kasih kepada seluruh pimpinan DPR RI khususnya Komisi X dan Banggar ini yang sudah memberikan kepercayaan kepada Kemenpora yang jadinya kita memiliki pagu indikatif yang pasti di awal tahun 2025 mendapat tambahan 500 miliar," ujar Dito.

"Dan ini adalah suatu simbol saya rasa ke depan ini yang namanya Kementerian Pemuda dan Olahraga saya yakin baik dari Presiden dan juga legislatifnya ini akan makin komit dan fokus mendukung," pungkas politikus Golkar ini.

Sebelumnya, Komisi X DPR RI mendukung  penambahan anggaran yang diajukan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Pasalnya selama Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo menjabat sudah menghasilkan banyak prestasi di dunia olahraga.

Wakil Ketua Komisi X DPR Hetifah Sjaifudian yang menilai Dito berhasil membantu untuk mengembangkan kepemudaan dan melahirkan prestasi bagi olahraga Indonesia.

"Kami merasa bangga memberikan apresiasi tinggi dan ucapkan terima kasih kepada Mas Dito dan jajaran atas kemitraan yang sangat luar biasa dan kerja keras dedikasi komitmen memberdayakan dan mengembangkan kepemudaan membudayakan olahraga meningkatkan prestasi olahraga yang sudah tergambar dalam rancangan anggaran," ujar Hetifah saat raker dengan Menpora di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (12/9/2024).

"Berbagai prestasi yang ditorehkan dari mulai dari Olimpiade, Paralimpiade dan sebelum-sebelumnya asian school games dan sukses menjadi tuan rumah berbagai ajang olahraga dunia," imbuhnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: