Said Iqbal: Prabowo sudah Terima 6 Harapan Buruh
BeritaNasional.com - Ketua Umum Partai Buruh Said Iqbal mengatakan, Presiden terpilih Prabowo Subianto telah menerima enam harapan dan isu perjuangan Partai Buruh. Hal itu disampaikan Said saat Peringatan Tiga Tahun Kebangkitan Klas Buruh di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (18/9/2024).
Meski Prabowo batal hadir dalam acara tersebut secara langsung. Prabowo pun menitipkan salam melalui sebuah video.
"Yang paling penting adalah enam harapan dan isu daripada perjuangan Partai Buruh serikat buruh serikat petani dan kelas pekerja lain sudah disampaikan dengan penuh kesungguhan dan diterima. Kalian bisa katakan diterima oleh bapak jenderal Prabowo Subianto," kata Said.
Prabowo tadinya akan menyampaikan pidato kebangsaan. Tetapi tidak bisa hadir karena ada tugas negara.
"Tetapi saya menyampaikan pesan beliau, beliau mengajukan permintaan maaf. Karena, saudara dengarkan dulu. Karena ada tugas negara," kata Said.
Said mengatakan, dalam kesempatan berikutnya berharap Partai Buruh diterima oleh Prabowo.
"Dalam kesempatan lain insyaallah kita akan diterima secara delegasi untuk menindaklanjuti enam harapan itu," katanya.
Partai Buruh menyampaikan enam harapan kepada Prabowo Subianto. Pertama, Buruh meminta Prabowo untuk meninjau kembali Omnibus Law UU Cipta Kerja.
"Kami memohon meminta mengharapkan peninjauan ulang terhadap Omnibus Law atau UU Cipta Kerja khususnya klaster ketenagakerjaan," kata Said.
Kedua mengenai upah layak. Buruh berharap dalam penentuan upah minimum 2025 diberikan upah layak dengan menghitung inflasi dan pertumbuhan ekonomi dan standar kebutuhan hidup layak.
Ketiga, buruh meminta penghapusan sistem kerja outsourcing. Keempat, reforma agraria dan kedaulatan pangan.
"Kita tidak mau ada impor ketika musim panen raya dan dikembalikan tanah tanah petani yang telah direbut oleh korporasi," ujar Said.
Kelima, pengangkatan guru dan tenaga honorer menjadi pegawai negeri sipil. Keenam, pendidikan gratis sampai tingkat universitas.
"Enam harapan itu yang akan kita sampaika n pada bapak Presiden Prabowo dan tentu kita akan mendengar apa yang akan disampaikan beliau dalam pidato kebangsaannya," kata Said.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 22 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu