Gempa Guncang Bali

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Sabtu, 21 September 2024 | 12:32 WIB
Gempa guncang Bali (Foto/X Daryono BMKG)
Gempa guncang Bali (Foto/X Daryono BMKG)

BeritaNasional.com - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa sebesar M 4,8 SR mengguncang Gianyar, Bali, Sabtu. Gempa itu cukup kuat hingga merusak bangunan.

Pusat gempa terletak pada koordinat 8,57° LS; 115,32° BT, tepatnya berlokasi di darat pada jarak 3 km arah barat daya Gianyar, Bali dengan kedalaman 22 km.

Dikutip dari status X @DaryonoBMKG mengunggah salah satu dampak gempa M4,8 yang mengguncang Gianyar Bali hari ini, tampak sebuah bangunan rusak cukup parah.

Guncangan gempa tersebut terjadi sekitar 10 hingga 15 detik. Hal itu membuat warga Bali panik dan segera berhamburan keluar rumah.

Gempa dangkal ini merupakan gempar kedua yang pusatnya di Gianyar, Bali.

  
 sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: