Soal Wacana Menteri Penerimaan Negara, Gerindra: Masih Dinamika

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 26 September 2024 | 15:50 WIB
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. (BeritaNasional/Elvis)
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. (BeritaNasional/Elvis)

BeritaNasional.com -  Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengatakan bahwa wacana menambah menteri penerimaan negara masih dalam dinamika. Saat ini, belum ada yang pasti terkait kementerian di era Presiden Prabowo Subianto.

"Bahwa segala sesuatu yang pada saat ini disampaikan itu masih dinamika," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (26/9/2024).

Lebih lanjut, Dasco menekankan semua tergantung hasil finalisasi. Kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran akan difinalkan sebelum pelantikan pada 20 Oktober mendatang.

"Bisa ada, bisa tidak. Itu tergantung nanti pada finalisasi yang akan dilakukan sebelum pelantikan presiden terpilih," kata Dasco.

Sebelumnya, Dewan Penasihat Presiden Terpilih Prabowo Subianto, Burhanuddin Abdullah, mengungkapkan bahwa akan ada menteri penerimaan negara di pemerintahan Prabowo-Gibran. Kementerian penerimaan negara ini menjadi salah satu kementerian baru yang akan ditambah oleh Prabowo.

Kementerian penerimaan negara ini merupakan pecahan dari Kementerian Keuangan. Kementerian tersebut merupakan gabungan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) dan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dari Kementerian Keuangan.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: