Google Doogle Tampilkan Sosok AT Mahmud, Siapa Dia?

Oleh: Tim Redaksi
Jumat, 04 Oktober 2024 | 00:03 WIB
Google Doodle pada Kamis (3/10/2024). (Foto/tangkapan layar laman depan Google)
Google Doodle pada Kamis (3/10/2024). (Foto/tangkapan layar laman depan Google)

BeritaNasional.com - Google Doodle edisi Kamis (3/10/2024) mengingkatkan masyarakat Indonesia kepada pencipta lagu anak Abdullah Totong (AT) Mahmud.

Hal tersebut sekaligus merayakan ulang tahun ke-94 komposer yang berpengaruh terhadap dunia musik dan pendidikan anak Indonesia itu.

Diketahui, AT Mahmud lahir di Kampung 5 Ulu Kedukan Anyar, Palembang, Sumatera Selatan, 3 Februari 1930. Dia meninggal di usia 80 tahun pada 6 Juli 2010.

"Google Doodle hari ini merayakan ulang tahun ke-94 AT Mahmud, seorang komposer Indonesia yang dikenal sebagai pencipta lagu anak-anak yang ternama," tulis Google pada keterangan Doodle pada Kamis (3/10/2024).

Lagu-lagunya sederhana, penuh makna, dan mudah diingat menjadi iringan indah di hari-hari ceria anak-anak Indonesia.

Lirik-lirik seperti "Pelangi, pelangi, alangkah indahmu..." atau "Ambilkan bulan, bu..."? Karya A.T. Mahmud menemani suasana bermain, belajar, dan tumbuh kembang anak.

Lagu-lagu seperti "Bintang Kejora", "Cicak di Dinding", dan "Amelia", AT Mahmud membangkitkan imajinasi, kasih sayang, dan nilai-nilai kehidupan anak-anak.

Lagu-lagunya tak hanya menemani masa kecil, tetapi juga jembatan nostalgia bagi orang dewasa.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: