Polisi Ungkap Ada Curhatan di Buku Diary Mahasiswi sebelum Ditemukan Tewas

Oleh: Bachtiarudin Alam
Sabtu, 05 Oktober 2024 | 20:45 WIB
Ilustrasi tempat kejadian perkara. (Foto/freepik).
Ilustrasi tempat kejadian perkara. (Foto/freepik).

BeritaNasional.com - Polisi masih terus menyelidiki kematian dari E (18) seorang mahasiswi yang tewas usai diduga bunuh diri dengan lompat dari lantai empat gedung kampusnya di daerah Grogol, Jakarta Barat.

Kekinian, Kanit Reskrim Polsek Grogol Petamburan, AKP Aprino Tamara mengungkap pihaknya berhasil menemukan sebuah catatan di dalam buku diary pribadi korban.

“Nggak ada (surat wasiat). Cuma kalau dari Hp pun kita cek tidak ada yang janggal. Cuma ada catatan di bukunya (noted),” kata Aprino saat dikonfirmasi, Sabtu (5/10/2024).

Namun begitu, Apriano menyampaikan isi catatan dalam diary bukan suatu yang janggal. Melainkan, hanya bertuliskan sebuah curhatan beban yang berat dalam bahasa Mandarin.

“Bukan juga janggal ya, cuman bahasanya itu agak aneh. Cuma yang tidak, 'saya bunuh diri', enggak. Bahasa yang kayak bebannya berat gitu lho,” kata dia.

Oleh sebab itu, Apriano masih terus mendalami segala bentuk petunjuk yang didapat penyidik. Karena untuk catatan dalam diary korban tidak menunjukan kepada siapa curhatan itu ditunjukan.

“Itu dia, kita enggak bisa mengerti itu. Karena dia tidak menunjukkan ke seseorang atau keluarga, tidak menunjuk ke mana-mana. Jadi dia hanya menulis itu pakai bahasa mandarin,” sebutnya.

Sebelumnya, Warga kampus di daerah Grogol, Jakarta Barat digegerkan dengan temuan seorang jasad mahasiswi berinisial E (18) yang tewas, usai terjatuh dari lantai empat, Jumat (4/10/2024) kemarin.

"Diduga terjatuh, terjatuh dari gedung. Kemudian kami melakukan olah TKP, kami melakukan identifikasi dan saat ini korban dibawa ke RSCM untuk dilakukan visum,” kata Kapolsek Grogol Petamburan, Kompol Reza Hafiz Gumilang, saat dikonfirmasi Sabtu (5/10/2024).

Karena masih dalam proses penyelidikan, Reza mengatakan pihaknya masih belum bisa menjabarkan terkait penyebab sampai motif korban melompat dari lantai empat gedung kampusnya.

“Kami tidak bisa memberikan keterangan secara detail lebih dahulu. karena kami juga masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui pasti peristiwa ini, kemudian motifnya juga atau modusnya seperti apa,” ujarnya.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: