Pramono Singgung Pengangguran yang Menumpuk di Jakarta

Oleh: Panji Septo R
Minggu, 06 Oktober 2024 | 19:57 WIB
Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Pramono Rano. (BeritaNasional/Tangkapan layar)
Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Pramono Rano. (BeritaNasional/Tangkapan layar)

BeritaNasional.com -  Calon Gubernur DKI Jakarta 2024, Pramono Anung, menyinggung masalah pengangguran yang semakin menumpuk di acara debat perdana pemilihan gubernur.

Ia mengaku telah melihat permasalahan tersebut selama lebih dari sebulan berkeliling dan berkampanye menyapa warga Jakarta.

“Kami menemukan fakta bahwa 354.000 orang masih menganggur di Jakarta bahkan hingga tahun 2024,” ujar Pramono di JIExpo, Minggu (6/10/2024).

Pramono mengaku sedih melihat fenomena tersebut. Ditambah dengan adanya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

“Sebanyak 53 ribu orang terdampak badai PHK. Masalah ini harus ditangani secara serius,” tuturnya.

Dirinya berjanji akan membuat pelatihan bersertifikat melalui balai latihan kerja yang lebih modern setiap tiga bulan di setiap kecamatan.

“Untuk mempermudah orang tua bekerja, kami juga akan menyediakan daycare di pusat perkantoran. Kami juga menjamin hak-hak perempuan dipenuhi dalam pekerjaan dan kehidupan sehari-hari,” katanya.

Mantan Menteri Sekretaris Kabinet itu juga akan memastikan program wajib belajar 12 tahun tuntas tanpa hambatan biaya.

“Kami akan menyediakan beasiswa kuliah yang tidak perlu diverifikasi setiap tahun, melainkan langsung dikontrak hingga lulus. Kami juga tidak akan melupakan kesejahteraan guru honorer,” ucapnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: