Pertemuan Pramono Anung dan Prabowo: Sinyal Tawaran Jabatan di Pemerintahan Mendatang?

Oleh: Lydia Fransisca
Selasa, 15 Oktober 2024 | 20:34 WIB
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung. (Beritanasional/Oke Atmaja)
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung. (Beritanasional/Oke Atmaja)

BeritaNasional.com -  Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, dikabarkan mendapat tawaran untuk menjabat sebagai Kepala Badan dalam pemerintahan Prabowo-Gibran.

Isu ini semakin mencuat setelah Pramono Anung terlihat memasuki kediaman Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan, pada Selasa (15/10/2024).

Ketika ditanya soal tawaran tersebut, Pramono tidak membantah hal tersebut. Ia menjawab pertanyaan itu dengan lelucon.

"Yang menawarkan adalah anak saya, supaya saya tidak terlalu lelah. Terima kasih," ujarnya pada Selasa (15/10/2024).

Ia menjelaskan bahwa pertemuannya dengan Prabowo Subianto bersifat silaturahmi. Selain itu, Ketua Umum Partai Gerindra itu dijadwalkan dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia pada 20 Oktober 2024.

"Intinya, kami saling mendoakan, Alhamdulillah pertemuannya berjalan dengan baik," tambahnya saat ditemui di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan pada sore hari.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: