Kasus Kekerasan Terhadap Guru, Abdul Mu'ti: Masih Kami Bicarakan

Oleh: Sri Utami Setia Ningrum
Kamis, 31 Oktober 2024 | 14:01 WIB
Mendikdasmen Abdul Mu'ti (Foto/Muhammadiyah)
Mendikdasmen Abdul Mu'ti (Foto/Muhammadiyah)

BeritaNasional.com -  Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah memberi atensi khusus atas beberapa kejadian yang menimpa tenaga pengajar selama ini. 

Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti saat dihubungi, Kamis (31/10/2024) mengatakan banyaknya kasus yang menimpa tenaga pengajar atau guru oleh anak didik harus menjadi perhatian serius. 

"Ini jadi perhatian serius kami"

Namun tokoh penting Muhammadiyah ini enggan memaparkan lebih lanjut terkait pihak-pihak yang akan digandeng untuk bekerja sama. 

"Masih dalam proses pembicaraan," ucapnya 

Sebelumnuya Mu'ti mengatakan pihaknya akan menggandeng multipihak guna menekan angka kasus kekerasan pada guru.

Menurut Mu'ti, kasus kekerasan seperti yang dialami oleh guru asal Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi  Tenggara Supriyani, juga ditemui di wilayah lain. Hal ini menjadi perhatian serius pemerintah untuk menciptakan penyelesaian kasus yang komprehensif dan harus dimulai dari hulu dengan menggandeng multipihak.

Mu'ti usai pertemuan dengan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf di Kantor PBNU Pusat, menyebutkan salah satu pihak yang akan digandeng ialah lembaga Polri yang diharapkan kerja sama di antara keduanya tidak hanya seputar penyelesaian persoalan kekerasan di kalangan pelajar, namun juga pembinaan karakter peserta didik.sinpo

Editor: Sri Utami Setia Ningrum
Komentar: