Luruskan Sebutan Istana Batu Tulis, Guntur Soekarnoputra: Bukan Istana, tapi Rumah Bung Karno
BeritaNasional.com - Putra Proklamator RI Soekarno alias Bung Karno, Mohammad Guntur Soekarnoputra, mengungkap bahwa penyebutan Istana Batu Tulis Bogor salah kaprah. Seharusnya bukan istana, tetapi Rumah Batu Tulis.
"Bukan (Istana). Rumah Batu Tulis," ujar Guntur saat peluncuran buku Sangsaka Melilit Perut Megawati di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Minggu (3/11/2024).
Rumah tersebut dinamakan Himpuri Bimasakti. Guntur mengatakan Istana seharusnya dikelola oleh Kementerian Sekretariat Negara. Padahal, Batu Tulis tidak dikelola negara.
"Apalagi yang pengamat sosial politik itu menganggap rumah Batu Tulis itu istana. Istana yang termasuk jajaran kementerian sekretariat negara. Padahal tidak sama sekali," kata Guntur.
Sejarah awal Rumah Batu Tulis adalah ketika Bung Karno tidak memiliki rumah hingga wafat.
Kemudian Sri Sultan Hamengku Buwono IX memberikan ide mengumpulkan konglomerat. Mereka patungan membuat rumah untuk Bung Karno.
"Pada urunan membuatkan Bung Karno sebuah rumah, dan rumah itu sekarang sudah jadi, dimana disebutkan rumah itu terkenal sebagai rumah Batu Tulis," kata Guntur.
5 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 7 jam yang lalu
OLAHRAGA | 6 jam yang lalu
OLAHRAGA | 8 jam yang lalu
OLAHRAGA | 17 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 11 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu