Update Kecelakaan Hari Ini di Tol Cipularang: 1 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Oleh: Bachtiarudin Alam
Senin, 11 November 2024 | 18:02 WIB
Kecelakaan beruntun di Tol Cipularang. (Foto/istimewa)
Kecelakaan beruntun di Tol Cipularang. (Foto/istimewa)

BeritaNasional.com - Satu orang dinyatakan meninggal dunia di lokasi karena kecelakaan beruntun di ruas jalan Km 92 Tol Cipularang arah Jakarta pada Senin (11/11/2024) sore.

"Sementara itu, jumlah korban meninggal dunia satu di TKP dan sisanya sementara luka-luka. Untuk tingkat luka-lukanya, kami belum bisa memastikan. Karena pihak RS yang akan memastikan," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jawa Barat AKBP Lalu Wira Sutriana pada Senin (11/11/2024).

Meski demikian, data itu masih dapat berubah. Saat ini, pihaknya terus melakukan evakuasi pada korban untuk dibawa ke Rumah Sakit (RS) Abdul Rozak. 

"Maaf, data kami belum akurat karena memang kami mengutamakan untuk mengevakuasi korban dengan evakuasi kendaraan,” katanya.

“Untuk korban dibawa ke RS Abdul Rozak Purwakarta dan sekarang sedang diusahakan untuk pendataan, termasuk identitas korban," katanya.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan kecelakaan ini terjadi diduga akibat truk bermuatan kardus yang mengalami rem blong.

“Penyebab pasti kecelakaan belum diketahui. Namun, diduga, itu diakibatkan karena rem blong. Jadi, ada truk yang membawa muatan cukup berat remnya blong,” jelas Jules saat dihubungi.

Namun, jumlah kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun, lanjut Jules, belum terdata secara pasti. Sebab, petugas masih fokus berupaya mengevakuasi korban akibat kecelakaan tersebut. 

“Sehingga menabrak kendaraan di depannya. Jadi, terjadi kecelakaan beruntun,” ucap Jules.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: