Pramono Bakal Kunjungi Tempat Berkampanye di 100 Hari Pertama Jabat Gubernur Jakarta
BeritaNasional.com - Gubernur Daerah Khusus Jakarta (DKJ) terpilih Pramono Anung mengungkapkan dirinya bakal mengunjungi daerah-daerah tempatnya berkampanye dahulu pada 100 hari pertamanya sebagai gubernur.
Adapun hal ini diucapkan langsung oleh Pramono saat penetapan dirinya dan Rano Karno sebagai pemenang Pilgub Jakarta 2024.
"Saya dan Bang Doel sudah berbicara dari hati-hati dalam 100 hari pertama kalau kami nanti dilantik, kami akan putar kembali ke tempat-tempat yang pada waktu itu kami hadir ketika sosialisasi," kata Pramono dalam sambutannya.
Dalam kunjungannya itu, dia akan menyelesaikan permasalahan-permasalahan di sana. Misalnya, dia akan berkunjung ke Kampung Bayam dan Tanah Merah.
"Membereskan persoalan-persoalan lapangan, Kampung bayam, tanah merah, Kartu Jakarta Pintar, Jakarta Sehat, Lansia, dan sebagainya," ujar Pram.
Pram meyakini persoalan tersebut juga merupakan sesuatu yang ingin dibenahi oleh Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana.
Karena itu, dia menekankan bahwa dirinya akan menyelesaikan persoalan-persoalan yang dialami pemilih paslon nomor 1 dan 2.
"Saya yakin ini juga menjadi spirit pasangan nomor 1 maupun nomor 2 untuk diselesaikan dan itu juga menjadi spirit kami untuk menyelesaikan," ucap Pram.
"Dengan demikian inilah yang akan kami lakukan secara sungguh-sungguh untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang ada di lapangan," sambungnya.
7 bulan yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 18 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 22 jam yang lalu
OLAHRAGA | 16 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu