Kunjungan ke Cibesut Jaktim, Rano Karno Janji Buka Lapangan Kerja

BeritaNasional.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno menyapa warga Jakarta Timur di RPTRA Cipinang Besar Utara (Cibesut), Jatinegara, Jakarta Timur pada Jumat (7/3/2025) kemarin.
Dalam kunjungannya itu, Rano mengungkapkan bahwa dia akan membuka lapangan kerja bagi masyarakat sekitar, salah satunya, perekrutan petugas Penanganan Prasana dan Sarana Umum (PPSU).
"Kita akan merekrut PPSU nggak melihat ijazah. Dulu pakai ijazah SMP, sekarang bisa baca tulis cukup, asal betul-betul kerja," kata Rano, dikutip dari keterangan resminya Sabtu (8/3/2025).
"Coba lihat saudara-saudara kita yang PPSU, sampai subuh mereka mengabdi ke masyarakat. Karena, kita digaji untuk melayani masyarakat," tambahnya.
Tidak hanya itu, peluang kerja juga ditawarkan kepada warga yang ingin menjadi petugas pemadam kebakaran. Mengingat, Pemprov DKI masih membutuhkan 11.000 petugas pemadam kebakaran.
"Tentu kita tidak bisa rekrut langsung karena anggaran, tapi setiap tahun kita akan merekrut petugas secara berkala," ujar Rano.
Rano pun berjanji akan membuka 500.000 lapangan pekerjaan dengan membuka job fair di setiap kecamatan.
"Kita akan ciptakan 500.000 lapangan kerja. Kita buka job fair setiap kecamatan. Kemarin dibuka di Tamani Square, kita lihat lapangan kerja masih ada," ucap Si Doel.
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 8 jam yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
DUNIA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu