Selasa, 11 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
00:00
Subuh
00:00
Zuhur
00:00
Ashar
00:00
Magrib
00:00
Isya
00:00
RAMADAN 2025

Pesan Ramadan: Berprasangka Baik kepada Allah

Oleh: Tim Redaksi
Senin, 10 Maret 2025 | 21:00 WIB
Ilustrasi Ramadan. (Foto/Freepik)
Ilustrasi Ramadan. (Foto/Freepik)

BeritaNasional.com - Ustaz Adi Hidayat menjelaskan tentang cara memiliki prasangka baik terhadap Allah SWT dalam segala keadaan bagi umat Islam.

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menekankan pentingnya berhusnudzon atau memiliki prasangka baik terhadap segala sesuatu yang diberikan Allah SWT sebagaimana telah dijelaskan dalam Al-Qur'an.

UAH menyampaikan bahwa segala sesuatu yang terjadi di muka bumi ini pasti memiliki hikmah dan maksud tertentu. Allah SWT Maha Mengetahui atas semua kejadian, baik maupun buruk.

Berprasangka baik atau husnudzon adalah sikap yang mulia, terutama dalam hubungan dengan Allah. Sikap ini harus selalu ditanamkan dalam diri. 

Namun, terkadang husnudzon kepada Allah dapat goyah ketika seseorang menghadapi ujian atau cobaan yang berat, atau ketika keinginannya belum terwujud.

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa cara berhusnudzon telah diberikan petunjuk oleh Allah melalui firman-Nya dalam Al-Qur'an, tepatnya di Surat Al-Baqarah Ayat 216.

Surat Al-Baqarah Ayat 216

كُتِبَ عَلَيْكُمُ ٱلْقِتَالُ وَهُوَ كُرْهٌ لَّكُمْ ۖ وَعَسَىٰٓ أَن تَكْرَهُوا۟ شَيْـًٔا وَهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْ ۖ وَعَسَىٰٓ أَن تُحِبُّوا۟ شَيْـًٔا وَهُوَ شَرٌّ لَّكُمْ ۗ وَٱللَّهُ يَعْلَمُ وَأَنتُمْ لَا تَعْلَمُونَ

Kutiba 'alaikumul-qitālu wa huwa kur-hul lakum, wa 'asā an takrahụ syai`aw wa huwa khairul lakum, wa 'asā an tuḥibbụ syai`aw wa huwa syarrul lakum, wallāhu ya'lamu wa antum lā ta'lamụn

Artinya

Kamu mungkin akan diminta untuk melakukan sesuatu yang tidak kamu sukai, seperti berperang, padahal kamu membencinya. Mungkin juga kamu membenci sesuatu yang sebenarnya baik untukmu, atau menyukai sesuatu yang sebenarnya buruk untukmu. Allahlah yang mengetahui apa yang terbaik, sedangkan kamu tidak mengetahuinya.

"Jika Anda merasakan satu harapan yang menurut pandangan Anda tidak atau belum terwujud, maka yang pertama dilakukan adalah perangi perasaan negatif pada dirimu dulu, prasangkalah baik kepada Allah, perangi itu dulu," papar Ustadz Adi Hidayat dikutip dari kanal YouTube Adi Hidayat Official yang tayang pada Sabtu, 10 Juni 2023.

Mengalahkan jiwa atau hawa nafsu seringkali lebih sulit daripada menghadapi musuh yang nyata. Kata "kutiba" dalam ayat tersebut menekankan pentingnya kesabaran, karena itu penting untuk bersabar dalam menghadapi ujian dan mengendalikan kondisi hati.

"Boleh jadi yang Anda tidak sukai itu, dibalik itu ada yang lebih baik Allah siapkan untuk Anda, boleh jadi Anda mengidamkan sesuatu tapi dibalik itu ada yang tidak bagus buat Anda, karena Anda meminta dengan doa kepada Allah, Anda minta kepada yang Maha Baik, karena Allah Maha Baik, Allah hanya memberikan yang terbaik harus sesuai dengan kebutuhan Anda," jelas Ustadz Adi Hidayat.

(Red/Muhammad Dzaki Ramadhan)

 sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: