Kapolri Jenderal Sigit Sudah Kantongi Kandidat Pati Pengisi Kapolda Jatim dan As SDM

BeritaNasional.com - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dipastikan telah mengantongi sejumlah nama perwira tinggi (Pati) yang potensial untuk mengisi posisi Kapolda Jawa Timur (Jatim) dan As SDM Polri.
"Kami sampaikan masalah itu, yang pasti Bapak Kapolri sudah mengantongi nama-nama Pati terbaik Polri yang nanti akan ditempatkan, baik itu di As SDM, Kapolda Jatim,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho yang dikutip pada Selasa (10/3/2025).
Menurut Sandi, sebagai hak prerogatif Kapolri dalam menempatkan posisi Pati dalam jajaran strategis dengan berbagai pertimbangan untuk menentukan pilihan posisi Kapolda Jatim dan As SDM Polri.
Asisten Utama Kapolri Bidang Operasi (Astama Ops) Komjen Imam Sugianto saat ini juga merangkap jabatan sebagai Kapolda Jawa Timur. Dia segera memasuki usia pensiun.
Komjen Imam bakal genap berusia 58 tahun pada 11 Maret. Hal tersebut didasarkan Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri, yaitu usia pensiun anggota Polri 58 tahun.
“Yang pasti, kalau untuk anggota pensiun dikasih waktu 1 bulan. Sehingga dia pensiun di bulan Maret, maka 1 April akan pensiun. Kalau pensiun april, maka 1 mei akan pensiun jadi 1 bulan penuh masih tugas,” tuturnya.
9 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu
POLITIK | 2 hari yang lalu