Sabtu, 15 Maret 2025
JADWAL SALAT & IMSAKIAH
Imsak
04:30
Subuh
04:40
Zuhur
12:02
Ashar
15:11
Magrib
18:06
Isya
19:15

Paus Fransiskus Peringati 12 Tahun Kepausannya di RS

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Sabtu, 15 Maret 2025 | 05:00 WIB
Paus Fransiskus (Foto/X Pope Francis)
Paus Fransiskus (Foto/X Pope Francis)

BeritaNasional.com - Paus Fransiskus, pemimpin spiritual umat Katolik dan kepala Vatikan, memperingati ulang tahun ke-12 kepausannya di rumah sakit, tempat dia menerima perawatan untuk penyakit pernapasan.

Paus yang berusia 88 tahun itu dirawat di Rumah Sakit Gemelli Roma selama 28 hari, setelah menderita bronkitis parah pada Februari dan kemudian didiagnosis menderita pneumonia ganda.

Vatikan memberikan informasi terkini tentang kondisinya, dengan mengatakan bahwa dia melanjutkan fisioterapi pernapasan.

Dilaporkan Paus Fransiskus tetap menggunakan ventilasi mekanis non-invasif pada malam hari dan menerima dukungan oksigen aliran tinggi sepanjang hari.

Untuk memperingati ulang tahun pemilihannya sebagai Paus, para dokter dan perawat di rumah sakit merayakan kesempatan itu dengan memotong kue untuknya.

Paus Fransiskus terpilih sebagai pemimpin spiritual Gereja Katolik pada 13 Maret 2013 melalui Konklaf Kepausan.

Selama 12 tahun terakhir, dia telah mengunjungi lebih dari 65 negara dan melaksanakan reformasi signifikan di Vatikan, termasuk mengangkat perempuan ke posisi tinggi dalam pemerintahan Vatikan.

Sumber: Antarasinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: