Mengenal dari Nol Kiprah dan Karir Penyanyi Kawakan Judika

BeritaNasional.com - Siapa yang tidak kenal penyanyi bersuara lantang Judika? Pria dengan nama lengkap Judika Nalom Abadi Sihotang ini tengah jadi perbincangan, karena menyatakan ogah membawakan lagu milik Dewa 19 lagi lantaran tidak mau berpolemik akibat direct license.
Berikut kiprah dan prestasi Judika di dunia tarik suara Tanah Air.
Judika merupakan penyanyi, aktor juga produser. Pria kelahiran 31 Agustus itu memulai karier bermusik melalui ajang pencarian bakat bernyanyi Indonesian Idol musim kedua pada 2005.
Ia berhasil meraih posisi runner-up dalam ajang bergengsi tersebut. Sejak saat itu, ia memulai karier bermusik profesional dengan menghasilkan singel lagu meledak dan digemari publik.
Ia pun merilis album, mendapatkan multiplatinum dan menunjukan eksistensi dengan meraih penghargaan internasional dan prestasi lainnya.
Pria berdarah Batak ini digandrungi karena suaranya yang lantang dengan sentuhan rock. Namun ia lebih sering memainkan lagu dengan tema percintaan yang membawa pendengarnya mengharu biru.
Terakhir, Judika kerap menjadi juri dalam beberapa ajang pencarian bakat menyanyi di televisi nasional dan mencetak penyanyi bertalenta tinggi.
Direct license yang dihindari Judika.
Direct license adalah sistem lisensi atau perjanjian dan pembayaran royalti secara langsung antara pencipta karya cipta dan penggunanya. Direct license mencakup semua hak, termasuk pertunjukan publik. Dengan sistem ini memungkinkan pencipta lagu mendapatkan royalti secara langsung
9 bulan yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 4 jam yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 11 jam yang lalu
PENDIDIKAN | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 21 jam yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu