Wali Kota Jaksel Tinjau Lokasi Manggarai Berselawat: Kegiataan Keagamaan Akan Rutin Dilakukan

Oleh: Lydia Fransisca
Sabtu, 17 Mei 2025 | 09:03 WIB
Walikota Administrasi Jakarta Selatan, M Anwar. (Foto/Instagram)
Walikota Administrasi Jakarta Selatan, M Anwar. (Foto/Instagram)

BeritaNasional.com -  Wali Kota Jakarta Selatan, Muhammad Anwar, meninjau lokasi pelaksanaan program Manggarai Berselawat di RW 04, Kelurahan Manggarai, Tebet, pada Jumat (16/5/2025).

Anwar mengatakan, program Manggarai Berselawat merupakan gagasan Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung Wibowo, untuk menekan angka tawuran yang kerap terjadi di kawasan tersebut melalui pendekatan budaya dan keagamaan.

"Kita tidak mau Manggarai ini menjadi lokasi yang dikenal negatif karena sering terjadi tawuran yang meresahkan. Maka dari itu, sesuai arahan Bapak Gubernur, kegiatan keagamaan akan rutin dilakukan di sini," kata Anwar.

Setelah peninjauan ini, akan dilakukan koordinasi dengan melibatkan seluruh pengurus lingkungan dan para remaja untuk menjadi panitia program Manggarai Berselawat.

Meski demikian, Anwar belum dapat memastikan waktu pelaksanaan program tersebut.

"Kita ingin mereka bertanggung jawab dalam mengondisikan wilayah, mengajak warga untuk sama-sama hadir dalam kegiatan tersebut," ujar Anwar.

Pada kesempatan yang sama, Ketua RW 04 Kelurahan Manggarai, Daud Haris, mengatakan bahwa warga sangat menyambut baik rencana diadakannya Manggarai Berselawat.

"Mudah-mudahan dengan sinergi yang kita bangun ini dapat menciptakan Manggarai yang lebih kondusif dan bebas dari tawuran," tandasnya.sinpo

Editor: Imantoko Kurniadi
Komentar: