Kawal Demo Buruh di DPR 1.464 Personel Dikerahkan

Oleh: Bachtiarudin Alam
Kamis, 06 November 2025 | 09:29 WIB
Kawal demo buruh di DPR 1.464 personel diterjunkan. (BeritaNasional/Bachtiarudin Alam)
Kawal demo buruh di DPR 1.464 personel diterjunkan. (BeritaNasional/Bachtiarudin Alam)

BeritaNasional.com - Guna mengawal demo buru di depan Gedung DPR/MPR, Senayan pada Kamis (6/11/2025) hari ini, Polres Metro Jakarta Pusat mengerahkan sebanyak 1.464 personel gabungan dari TNI, Polri dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

 

"Kami hadir untuk memastikan semuanya berjalan dengan aman dan kondusif," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro di Jakarta, Kamis (6/11/2025).

 

Susatyo menjelaskan, pihaknya mengerahkan 1.464 personel gabungan baik dari TNI, Polri maupun Pemprov DKI Jakarta untuk buruh yang tergabung pada Konfederasi Kongres Aliansi Serikat Buruh Indonesia (KASBI) akan menggelar aksi di depan Gedung DPR/MPR.

 

Dan sebanyak 734 personel dikerahkan untuk pengamanan unjuk rasa yang dilakukan di sejumlah titik di Jakarta Pusat yang dilakukan oleh aliansi mahasiswa di kawasan Monas dan juga Kementerian Haji dan Umrah.

 

"Untuk yang di depan DPR/MPR ada 1.464 personel, sementara di titik lainnya ada 734 personel," ujarnya.sinpo

Editor: Kiswondari
Komentar: