DKI Jakarta Siap untuk Menjadi Kota Global

Oleh: Elvis Sendouw
Kamis, 21 Maret 2024 | 12:45 WIB
Gedung bertingkat Jakarta. (IndonesiaGlobe/Elvis Sendouw) Gedung bertingkat Jakarta. (IndonesiaGlobe/Elvis Sendouw) Gedung bertingkat Jakarta. (IndonesiaGlobe/Elvis Sendouw) Gedung bertingkat Jakarta. (IndonesiaGlobe/Elvis Sendouw)
Gedung bertingkat Jakarta. (IndonesiaGlobe/Elvis Sendouw)

Indonesiaglobe.id -  Inilah bangunan gedung bertingkat di Jakarta yang diambil gambar dari gedung parlemen Jakarta, Kamis (21/3/2024).  Berpindahnya status Ibu Kota Negara dari Jakarta ke Nusantara adalah keniscayaan. Sehingga, transformasi Jakarta menuju kota global membutuhkan upaya kolektif kita bersama. Ke depan, Jakarta tidak hanya menjadi pusat peradaban nasional, namun sebagai kota cerdas yang menjadi titik temu segala kegiatan internasional dan terbuka untuk semua. 

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyatakan kesiapannya  untuk menjadikan Jakarta sebagai kota global yang kompetitif atau mampu bersaing dengan kota-kota serupa di negara lain setelah tak lagi menyandang ibu kota negara. ekonomi Jakarta tumbuh mencapai 4,96 persen pada 2023 meskipun ketika itu kondisi ekonomi global juga dalam kondisi tidak pasti akibat berbagai isu. Pertumbuhan ekonomi 2023 ini sedikit lebih rendah dibanding tahun sebelumnya yang mencapai 5,25 persen.

Sedangkan untuk tahun 2024 perkiraan  Bank Indonesia ekonomi DKI Jakarta akan kembali bertumbuh pada kisaran 4,8 - 5,6 persen. (IndonesiaGlobe/Elvis Sendouw)sinpo

Editor: Elvis Sendouw
Komentar: