Gedung Putih Sesalkan Pembatalan Wisuda di Sejumlah Kampus AS Akibat Unjuk Rasa Pro-Palestina
BeritaNasional.com - Gedung Putih menjelaskan, pihaknya bersimpati kepada para mahasiswa yang tidak bisa menghadiri upacara wisuda karena protes Pro-Palestina yang sedang berlangsung.
Sekretaris Pers Gedung Putih Karine Jean-Pierre mengatakan, sangat disayangkan akibat unjuk rasa Pro-Palestina para mahasiswa tidak ikut upacara wisuda.
“Sangat disayangkan, sekelompok kecil orang bertindak terlalu jauh dan merugikan teman sekelas mereka dalam acara penting ini,” tambahnya.
Karine mengatakan hal ini usai Columbia University mengumumkan pembatalan upacara wisuda untuk universitas setelah berminggu-minggu demonstrasi yang mengguncang kampusnya dan kampus-kampus lain di seluruh AS.
Dikutip dari VOA, Selasa (7/5/2024), Universitas Columbia mengatakan, para mahasiswa masih bisa mengikuti rangkaian upacara kecil wisuda tingkat fakultas pada minggu ini dan berikutnya.
Keputusan pembatalan wisuda itu diambil sementara universitas-universitas di seluruh negeri sedang berusaha mendapatkan cara menangani upacara kelulusan bagi para mahasiswa, yang ketika lulus sekolah menengah atas pada 2020 terhambat oleh Covid-19.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 20 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 16 jam yang lalu
HUKUM | 21 jam yang lalu
GAYA HIDUP | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
POLITIK | 14 jam yang lalu
PERISTIWA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu