Golkar Beri Tanda Usung Bobby Nasution di Pilkada Sumut

Oleh: Ahda Bayhaqi
Kamis, 23 Mei 2024 | 14:00 WIB
Bobby Nasution. (foto/intagram/bobbynst).
Bobby Nasution. (foto/intagram/bobbynst).

BeritaNasional.com - Partai Golkar tetap membuka peluang untuk mengusung Wali Kota Medan Bobby Nasution sebagai bakal calon gubernur Sumatera Utara. Meski Bobby akhirnya memilih bergabung menjadi kader Partai Gerindra.

"Ya tidak menutup kemungkinan, karena kan begini, kalau kami ini kan akan mengambil keputusan terakhir," kata Waketum Golkar Ahmad Doli Kurnia kepada wartawan, dikutip Kamis (23/5/2024).

Sebab, tujuan utama Golkar adalah memenangkan kontestasi Pilkada 2024. Bobby dinilai sebagai tokoh yang punya peluang menang besar.

"Golkar itu kan orientasinya mau memenangkan Golkar di seluruh kontestasi politik termasuk di daerah-daerah di pilkada ini. Dan basicnya itu selain keputusan politik, keputusan politik itu didasari oleh pertimbangan-pertimbangan salah satunya pertimbangan scientific, dengan survei," kata Doli.

Karena itu Golkar akan melakukan survei terhadap pertarungan calon gubernur Sumatera Utara. Peluang Golkar mengusung Bobby sepenuhnya berdasarkan kekuatan elektabilitas menantu Presiden Joko Widodo itu.

"Jadi kami lihat, kalau bicara tentang kemungkinan, ya karena tadi kita juga ingin menang, kita akan lihat kalau misalnya Pak Bobby surveinya lebih bagus, bukan tidak mungkin kita juga tetap mengusung Pak Bobby," ujar Doli.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani membenarkan Bobby Nasution sudah menjadi kader Partai Gerindra.

Bobby mendaftar sebagai bakal calon gubernur Sumatera Utara sekaligus bergabung dengan partai yang dipimpin Ketua Umum Prabowo Subianto.

"Terbuka beliau untuk maju sebagai gubernur di Sumatera Utara dari Partai Gerindra karena Mas Bobby sudah masuk sebagai bagian dari keluarga besar Partai Gerindra," kata Muzani di DPR, Jakarta, Rabu (22/5/2024).sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: