Gerindra Duetkan Budisatrio Djiwandono dan Kaesang untuk Pilgub Jakarta 2024
BeritaNasional.com - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mendukung Budisatrio Djiwandono dan Kaesang Pangarep untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.
Hal itu diketahui dari unggahan Instagram pribadinya @sufmi_dasco pada Rabu (29/5/2024). Postingan tersebut juga diunggah di halaman Instagram resmi Partai Gerindra @gerindra.
Dalam foto tersebut, keponakan dari presiden terpilih Prabowo Subianto itu terlihat mengenakan kemeja biru muda. Sedangkan, Kaesang yang merupakan putra dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengenakan kemeja putih dengan jas cream.
Terlihat juga gambar Monas di belakang pasangan tersebut serta tulisan Cagub dan Cawagub DKI Jakarta yang dilengkapi dengan tulisan 'For Jakarta 2024'.
"Budisatrio Djiwandono - Kaesang Pangarep For Jakarta 2024," tulis Dasco di Instagramnya, dilihat Kamis (30/5/2024).
Diberitakan sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengungkap nama Waketum Gerindra Budisatrio Djiwandono tengah dimatangkan untuk dicalonkan sebagai bakal calon gubernur (bacagub) Jakarta. Budi dinilai memiliki kriteria yang cocok untuk memimpin Jakarta.
"Ya, Budi Djiwandono adalah salah satu kandidat yang sedang kami matangkan untuk bisa memimpin daerah Jakarta," kata Muzani di DPR, Jakarta, Rabu (29/5/2024).
Budi dianggap sebagai sosok yang matang serta memiliki visi perekonomian yang bagus.
"Kriteria itu sepertinya memenuhi syarat Budi Djiwandono adalah anggota parlemen dua periode, kemudian memiliki pergaulan yang cukup bagus dan punya visi ekonomi yang matang. Menurut kami, beliau memiliki kemampuan memimpin Jakarta lebih baik lagi. Dan, memiliki kepedulian terhadap masyarakat Jakarta," jelas Muzani.
Gerindra sudah berkomunikasi dengan partai-partai untuk berkoalisi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Namun, Muzani belum mau mengungkap siapa saja partai yang diajak bicara.
"Saya cek dulu nanti siapa saja ya," kata wakil ketua MPR RI ini.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu