Kenali Kata atau Frasa Pemerinci Lengkap dan Tak Lengkap

Oleh: Tim Redaksi
Senin, 22 Juli 2024 | 03:02 WIB
Ilustrasi kata pemerinci. (Foto/Pixabay)
Ilustrasi kata pemerinci. (Foto/Pixabay)

BeritaNasional.com - Kata atau frasa yang dipakai untuk memerikan suatu daftar dapat dikelompokkan menjadi dua: pemerinci lengkap dan pemerinci tidak lengkap. Kata pemerinci lengkap, seperti terdiri atas, mencakup, meliputi, yaitu, dan yakni diikuti oleh semua anggotanya. 

Kata pemerinci tidak lengkap, seperti antara lain, seperti, contohnya, dan misalnya, hanya diikuti oleh sebagian anggotanya.

Contoh:

Pertemuan itu diikuti empat negara, yaitu Indonesia, Singapura, Malaysia, dan Brunei.

Pertemuan itu diikuti banyak negara, seperti Indonesia dan Singapura.

Kata pemerinci lengkap dapat diikuti oleh daftar yang ditutup dengan frasa dan sebagainya, dan lain-lain, atau dan seterusnya. Frasa-frasa ini tidak dapat dipakai setelah kata pemerinci tidak lengkap.

Contoh:

Salah: Saya membeli banyak perabot baru, antara lain, meja, kursi, dan sebagainya.

Benar: Saya membeli banyak perabot baru, antara lain, meja dan kursi.sinpo

Editor: Tarmizi Hamdi
Komentar: