Gencatan Senjata di Gaza Satu-satunya Cara Cegah Iran Serang Israel

Oleh: Dyah Ratna Meta Novia
Rabu, 14 Agustus 2024 | 12:00 WIB
Gencatan senjata di Gaza bisa cegah Iran serang Israel (Foto/UNRWA)
Gencatan senjata di Gaza bisa cegah Iran serang Israel (Foto/UNRWA)

BeritaNasional.com - Pembunuhan Ismail Haniyeh selaku pemimpin Hamas semakin memanaskan konflik di Timur Tengah, apalagi Iran bersumpah akan membalas kejahatan Israel.

Presiden Iran Masoud Pezeshkian mengatakan, Iran sejatinya mampu berinteraksi dengan baik dengan semua negara. Namun Iran tidak akan pernah tunduk pada tekanan negara manapun.

Pezeshkian juga menekankan, sesuai dengan aturan internasional, Iran berhak merespons serangan agresor Israel. Pembunuhan Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh di Teheran merupakan pelanggaran hukum internasional dan kedaulatan Iran.

Dikutip dari Sputnik, intelijen Israel yakin Iran telah memutuskan untuk menyerang Israel secara langsung sebagai pembalasan atas pembunuhan Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh.  

Namun sejumlah pejabat Iran mengatakan, hanya kesepakatan gencatan senjata di Gaza yang bisa mencegah Iran melakukan pembalasan langsung terhadap Israel. Apalagi sejumlah negara termasuk AS berharap gencatan senjata di Gaza bisa berlangsung pekan ini.

Seorang pejabat keamanan Iran mengatakan, Iran bersama Hizbullah siap melancarkan serangan langsung ke Israel jika pembicaraan gencatan senjata di Gaza gagal atau jika Israel menunda negosiasi gencatan senjata. sinpo

Editor: Dyah Ratna Meta Novia
Komentar: