Real Madrid Juara Piala Super Eropa 2024 setelah Kalahkan Atalanta, Ini Kata Ancelotti
BeritaNasional.com - Real Madrid sukses menjuarai Piala Super UEFA untuk kali keenam dengan mengalahkan Atalanta di National Stadium Warsawa, Polandia, pada Kamis (15/8/2024) dini hari WIB.
Gol Federico Valverde pada menit ke-59 dan pemain debutan Kylian Mbappe (‘68) membawa tim berjuluk Los Galacticos ini memecahkan rekor juara enam kali dengan mengalahkan Atalanta di National Stadium Warsawa.
Momen-Momen penting
15' : Hien memblok usaha Mbappe
24' : Militao menyundul umpan silang De Roon ke tiang gawang
45' : Rodrygo membentur mistar gawang
47' : Courtois menepis sundulan Pasalic
59' : Valverde membawa Madrid unggul
68' : Mbappe mencetak gol kedua yang menentukan
Real Madrid langsung menurunkan Mbappé sejak menit pertama. Pasukan anak asuh Carlo Ancelotti ini percaya diri menguasai bola di menit-menit awal.
Namun, tim asuhan Gian Piero Gasperini tak tinggal diam. Mereka berusaha menguasai bola melalui pergerakan berbahaya Davide Zappacosta yang cukup merepotkan bagi juara Liga Champions ini.
Pada babak pertama, kedua tim saling jual beli serangan melalui tendangan Mbappe pada menit ke-15 dan Rodrygo (‘45) yang sempat mengenai mistar gawang Atalanta.
Atalanta bukan tanpa peluang. Tim Serie A Italia itu mengancam gawang Courtois melalui sundulan Pasalic pada menit ke-47.
Pada menit ke-59, Real Madrid akhirnya memecah kebuntuan saat umpan terobosan Bellingham menghampiri Vinícius Júnior yang mengirim umpan dengan bagian luar kakinya ke depan gawang dan berhasil diselesaikan Valverde dengan sempurna.
Sembilan menit kemudian, Mbappe memanfaatkan umpan brilian Bellingham untuk menggandakan keunggulan Madrid. Pemain Timnas Prancis ini mencetak gol pertama untuk klub barunya.
Kemenangan jawara Liga Champions 2024 ini bertahan dengan kokoh hingga peluit babak kedua berbunyi.
Seusai pertandingan, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti yang dilansir dari TNT Sports mengatakan kemenangan ini sekaligus menunjukkan kualitas timnya menjadi yang terbaik di daratan Eropa.
Meski begitu, Ancelotti mengakui Atalanta memberikan perlawanan yang cukup merepotkan anak asuhny.
"Itu adalah pertandingan yang sulit. Namun, babak kedua jauh lebih baik. Kami lebih banyak ruang. Kami menunjukkan kualitas kami. Di babak pertama, kami mengalami banyak kesulitan. Atalanta bermain sangat baik dalam bertahan, dan kami kesulitan menemukan ruang," katanya yang dikutip dari laman resmi UEFA pada Kamis (15/8/2024).
Kylian Mbappé yang mencetak gol kedua untuk Real Madrid pada laga ini mengatakan golnya sangat istimewa. Menurut dia, gol itu menjadi penanda awal petualangan barunya di klub raksasa Spanyol tersebut.
"Tentu saja, gol ini sangat istimewa! Ini adalah gol yang telah lama ditunggu-tunggu, saya sangat bersemangat untuk memulai petualangan baru ini bersama Real Madrid. Memulai dengan baik, memulai dengan trofi adalah hal yang sangat istimewa. Itu adalah malam yang luar biasa," tandasnya.
Susunan Pemain
Real Madrid: Courtois; Carvajal (Vázquez 88), Militão, Rüdiger, Mendy; Valverde, Tchouaméni; Rodrygo (Modrić 76), Bellingham (Ceballos 88), Vinícius Júnior (Arda Güler 88); Mbappé (Brahim Diaz 83)
Atalanta: Musso; Djimsiti, Hien (Palestra 90), Kolašinac (Bakker 70); Zappacosta (Godfrey 62), De Roon, Éderson, Ruggeri; Mario Pašalić (Manzoni 90); De Ketelaere (Retegui 62), Lookman
5 bulan yang lalu
OLAHRAGA | 15 jam yang lalu
OLAHRAGA | 14 jam yang lalu
OLAHRAGA | 15 jam yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 18 jam yang lalu
PERISTIWA | 12 jam yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 17 jam yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu