Golkar Buka Peluang Jokowi Jadi Dewan Pembina

Oleh: Ahda Bayhaqi
Selasa, 20 Agustus 2024 | 12:58 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Foto/BPMI).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Foto/BPMI).

BeritaNasional.com - Presiden Joko Widodo tidak bisa menjadi ketua umum Partai Golkar pada Munas 2024. Karena Jokowi tidak memenuhi syarat pernah menjadi pengurus Golkar. Serta, pendaftaran sebagai calon ketua umum sudah ditutup 

"Kalau untuk ketua umum sudah selesai pendaftaran sudah tutup tadi malam jam 10 dan calon ketum yang memenuhi syarat untuk maju menjadi caketum adalah pak Bahlil Lahadalia," kata Waketum Golkar Adies Kadir di JCC, Jakarta, Selasa (20/8/2024).

"Jadi itulah yang berhak menjadi ketua umum, jadi tidak ada lagi bisa ketua umum karna pendaftaran sudah ditutup," sambungnya.

Adies memastikan Bahlil yang akan menjadi ketua umum Golkar karena calon tunggal. Nama di luar Bahlil sudah tidak memungkinkan.

Sementara, Jokowi masih bisa menjadi Dewan Pembina Golkar. Dalam AD/ART Golkar tidak ada aturan orang dari luar tidak bisa menjadi Dewan Pembina. Hanya kebiasaannya para senior yang masuk dalam jabatan dewan di Golkar.

"Kalau Dewan Pembina ini biasanya adalah kader-kader partai Golkar yang sudah senior biasanya begitu memang tidak ada eksplisit dalam AD/ART itu apakah boleh orang luar atau tidak itu tidak ada," kata Adies.

Hanya saja dalam Rapimnas dan Munas belum dibahas nama Jokowi sebagai Dewan Pembina Golkar. Belum ada pihak yang mengusulkan. Tetapi, peluang membahas nama Jokowi sebagai Dewan Pembina Golkar dalam Munas terbuka.

"Semua kemungkinan ada, tapi sampai detik ini belum ada yang mengusulkan," kata Adies.sinpo

Editor: Harits Tryan Akhmad
Komentar: