PKS Resmi Cabut Dukungan Anies-Sohibul, Diganti RK-Suswono
BeritaNasional.com - Presiden PKS Ahmad Syaikhu menegaskan bahwa partainya telah mencabut dukungan untuk Anies Baswedan untuk mengikuti Pilgub Jakarta 2024.
Pencabutan dukungan itu ditandai dengan penarikan surat keputusan (SK) pencalonan Anies Baswedan bersama Sohibul Iman. Hal ini menyusul PKS sudah mengusung Ridwan Kamil dan Suswono di Pilgub Jakarta 2024.
"Jadi kita sudah mencabut SK terdahulu terkait dengan pengusungan Pak Anies Rasyid Baswedan dan Sohibul Iman," ujar Syaikhu di ICE BSD, Selasa (20/8/2024).
Syaikhu mengatakan pihaknya telah mengganti dukungan tersebut dan dialihkan kepada Ridwan Kamil dan Suswono untuk memenangkan kontestasi di Jakarta.
"Kemudian diganti dengan SK terbaru yaitu RK-Suswono," tuturnya.
Dia menyampaikan bahwa PKS sudah berjuang sejak awal kita mengeluarkan SK sejak 25 Juni untuk Anies-Sohibul Iman dan mendeklarasikan. Meski demikian, pihaknya tetap kekurangan kursi untuk mengusung keduanya.
"Dalam proses perjalanan waktu karena kita kurang 4 kursi kita enggak dapatkan, partai lain untum memberikan dukungan ke Pak Anies," kata dia.
Lebih lanjut, Syaikhu mengatakan PKS sudah memberikan tenggat waktu kepada Anies hingga 4 Agustus, Akan tetapi, mantan capres itu tak kunjung mendapat SK dari partai lain selain PKS.
"Sejak itu lah kemudian kita mencabut SK usungan terhadap Pak Anies dan Sohibul Iman untuk dialihkan kepada RK dan Suswono," ucapnya.
5 bulan yang lalu
DUNIA | 1 hari yang lalu
GAYA HIDUP | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
POLITIK | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
EKBIS | 2 hari yang lalu
OLAHRAGA | 1 hari yang lalu
HUKUM | 1 hari yang lalu
OLAHRAGA | 2 hari yang lalu
PERISTIWA | 1 hari yang lalu